Dipublish pada Jumat, 14 Jul 2023 | 09:26

Review Samsung Galaxy S21 FE 5G, Worth It di Kelasnya!

harga samsung galaxy s21 fe 5g

Samsung Indonesia mengawali tahun 2022 dengan meluncurkan model terbaru untuk seri Samsung Galaxy S21 5G, yakni Galaxy S21 FE 5G, yang dibekali dengan spesifikasi mumpuni dan diklaim sebagai hp Samsung flagship termurah di kelasnya.

Beberapa keunggulan yang diusung oleh Samsung Galaxy S21 FE 5G diantaranya triple kamera 12 MP + 12 MP + 12 MP dengan perekaman video berkualitas 4K di 30/60fps, baterai 4500 mAh, prosesor andalan Samsung, Exynos 2100, hingga kapasitas RAM besar 8 GB, dan dukungan jaringan 5G.

Pricebook berkesempatan untuk mencoba langsung dan merasakan segala keunggulan yang telah disebutkan tersebut, untuk membuktikan sendiri performa hp Samsung terbaru ini. Berikut review Samsung Galaxy S21 FE 5G.

Unboxing

review samsung galaxy s21 fe 5g

Kotak kemasan Samsung Galaxy S21 FE 5G cukup sederhana dengan warna dominan putih dan logo S besar berwarna ungu di bagian depannya. Pada sisi kiri, terdapat tulisan “Samsung Galaxy S21 FE 5G”, sementara di sisi kanannya terdapat branding “Samsung”.

Di dalam kotak kemasan tersebut, dapat ditemukan satu unit smartphone Samsung Galaxy S21 FE dan kabel charger USB Type-C berwarna putih. Unit yang saya ulas adalah varian dengan RAM 8 GB/128 GB berwarna Lavender.

Desain dan Layar

review samsung galaxy s21 fe 5g

Samsung Galaxy S21 FE 5G memiliki desain yang kekinian, dengan dimensi 155,7 x 74,5 x 7,8 mm yang terasa solid ketika saya pegang. Apalagi untuk tangan saya yang besar, ukurannya pas sekali. Bahan lapisan panelnya juga kesat sehingga tidak mudah selip.

review samsung galaxy s21 fe 5g

Pada bagian bawahnya, saya menemukan slot SIM card, colokan USB Type-C, dan speaker, yang letak dan posisinya sejajar saling berbaris. 

Kemudian di sisi kanan, terdapat dua tombol yang masing-masing berfungsi sebagai tombol volume dan Bixby. Sayangnya, tidak ditemukan audio jack di Samsung Galaxy S21 FE 5G.

review samsung galaxy s21 fe 5g

Beralih ke layar, tampilan yang dihasilkan dari layar Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,4 inci yang diusungnya terlihat sangat tajam, dengan tingkat respon yang cukup cepat.

Apalagi dengan resolusi layar 1080 x 2400 piksel yang sudah mendukung refresh rate 120Hz, terasa sekali keunggulan layarnya. Ketika digunakan untuk bermain game sangat mulus, dan ketika dipakai untuk menonton tayangan streaming pun, saya mendapatkan kepuasan secara visual.

Konfigurasi triple kamera dapat ditemukan pada panel belakangnya dengan posisi sejajar secara vertikal di sudut kiri atas. Lampu flash terlihat bersanding di sisi kanan kamera. Lalu pada bagian bawah tengah, terdapat logo “Samsung”. Jelas sekali keserdehanaan terlihat pada desain panel belakangnya.

Untuk mengaktifkan smartphone ini, cukup dengan menekan lama tombol Bixby, maka perangkat akan menyala. Sementara untuk mematikannya, dapat dilakukan dengan menekan kombinasi tombol volume turun dan tombol Bixby secara bersamaan, setelah itu pilih opsi “Power Off” di layar.

Kamera

harga samsung galaxy s21 fe 5g

Salah satu penyemangat saya ketika mengulas smartphone adalah kameranya, dan Samsung Galaxy S21 FE 5G membawa kamera dengan konfigurasi triple kamera yang menarik dengan kamera utama 12 MP, kamera ultrawide 12 MP, dan kamera telefofo 12 MP.

Konfigurasi kamera yang klop ini terbukti memang dapat memberikan hasil jepretan foto yang cukup maksimal, baik ketika digunakan pada sudut lensa terlebar maupun terkecilnya. Pada mode portrait misalnya, ketajaman gambarnya sangat memuasakan.

harga samsung galaxy s21 fe 5g

Triple kamera pada Samsung Galaxy S21 FE 5G mengerjakan tugasnya dengan baik melalui pengaturan aperture bukaan kecil, sehingga bokeh yang dihasilkan terlihat natural dan mampu mendekati kualitas bokeh dari lensa kamera digital konvensional.

Begitu pun ketika saya mencoba mode portrait pada sudut pengambilan gambar yang lebih luas. Hasilnya memuaskan. Namun walau bokehnya terlihat bagus, pada sudut lebar ini sedikit terlihat ketidak naturalan pada komposisi gambarnya secara keseluruhan.

harga samsung galaxy s21 fe 5g

Selanjutnya, saya mencoba memotret situasi di sekitar dengan menggunakan sudut pengambilan gambar yang berbeda-beda. Pada sudut pengambilan gambar terlebar, hasilnya masih cukup baik dengan kontras warna yang agak sendu dan distorsi yang tidak terlalu menggangu. Komposisi gambar masih terlihat wajar.

Begitu pun ketika saya mencoba mengambil beberapa gambar lainnya dengan sudut normal, hingga zoom ke objek yang lebih kecil. Perlu diakui, ketajaman gambar yang dihasilkan dengan kondisi cahaya yang cukup mampu menampikan detil-detilnya dengan baik.

harga samsung galaxy s21 fe 5g

Hal yang sama saya dapatkan ketika menggunakan kamera depannya, baik foto selfie, atau melakukan video call, kualitas gambarnya sangat baik dan cukup memuaskan.

Berikut beberapa hasil jepretan kamera Samsung Galaxy S21 FE 5G.

ulasan samsung galaxy s21 fe 5gulasan samsung galaxy s21 fe 5g

review samsung galaxy s21 fe 5g

harga samsung galaxy s21 fe 5g

ulasan samsung galaxy s21 fe 5g

Performa

harga samsung galaxy s21 fe 5g

Pricebook mendapat unit Samsung Galaxy S21 FE 5G dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB. Hp Samsung ini berjalan dengan sistem operasi Android 12 terbaru yang dari desain antarmukanya, cukup nyaman di mata, dengan tingkat respon dari layar yang cukup cepat.

Untuk fitur keamanan aksesnya, hp yang mengusung prosesor Exynos 2100 ini memiliki empat jenis pengunci layar yakni Swipe yang tidak memberikan keamanan, Pattern dan Pin yang dapat digunakan sebagai fitur keamanan dasarnya, serta Password yang dapat memberikan keamanan maksimal.

Selain itu, tersedia juga fitur keamanan biometrik menggunakan sensor pengenal wajah dan pemindai sidik jari. Saya mencoba kedua fitur ini dan hasilnya cukup memuaskan. Layar hp dapat terbuka dalam waktu kurang dari satu detik.

Terkait pengenal wajah, terkadang ada miss dimana sensor kamera tidak bisa mengenali wajah pada angle tertentu, namun selebihnya cukup baik.

Beralih ke performa prosesornya, saya mencoba untuk mencari tahu hingga sejauh mana kemampuannya dengan melakukan berbagai aktivitas berbeda secara berkelanjutan mulai dari yang ringan seperti membuka aplikasi chat dan media sosial, hingga yang agak berat seperti menonton video streaming. Semua dapat dilakukan tanpa hambatan.

Selanjutnya, saya juga mencoba untuk bermain game, mulai dari yang ringan seperti NinJump dan Angry Bird, hingga yang agak berat seperti PUBG. Semua dapat dilakukan dengan cukup lancar.

Namun ketika saya mencoba game yang lebih berat seperti Genshin Impact, tampilan visualnya mulai agak patah-patah, walaupun secara keseluruhan hal tersebut tidak terlalu mengganggu, alias hanya sesuatu yang minor saja.

Baterai

ulasan samsung galaxy s21 fe 5g

Samsung Galaxy S21 FE 5G dibekali dengan baterai berkapasitas 4500 mAh yang sudah mendukung pengisian daya cepat menggunakan teknologi fast charging berdaya 25W. Selain itu, pengisian daya juga dapat dilakukan secara nirkabel dengan fast wireless charging 15W.

Untuk pengujian performa baterainya, saya menggunakan perangkat Samsung Galaxy S21 FE 5G selama dua hari, dengan melakukan aktivitas berbeda. Di hari pertama, saya menggunakannya sebagai daily drive.

Dari waktu pengisian daya 100 persen mulai sekitar jam 7 pagi, saya melakukan berbagai aktivitas seperti browsing, chat dan berinteraksi di media sosial, membalas email, dan aktivitas-aktivitas harian lainnya. Hingga pukul 10 malam, sisa baterai ada di angka 54 persen.

Pada hari kedua, saya memaksimalkan penggunaannya dengan menonton video streaming dan bermain game selama seharian. Seperti hari sebelumnya, saya memulai pada daya 100 persen di jam 7 pagi, dan hingga pukul 10 malam, daya yang tersisa tinggal 15 persen.

Kedua uji baterai tersebut dilakukan dengan sekali pengisian daya saja, dan secara keseluruhan saya bisa berpendapat kalau baterai dari Samsung Galaxy S21 FE 5G ini sangat awet dan bisa diandalkan untuk berbagai aktivitas kerja dan hiburan.

Kesimpulan

harga galaxy s21 fe 5g

Rp 6.500.000

Blibli

Rp 6.879.000

Shopee
*Harga Dapat Berubah Sewaktu-waktu

Merangkum segala uji coba yang telah dilakukan selama kurang lebih empat hari menggunakan Samsung Galaxy S21 FE 5G, saya bisa berpendapat kalau banderol harga yang ditawarkan sebanding dengan spesifikasi dan performa yang dibawanya.

Secara umum, saya cukup puas dengan hp terbaru Samsung ini. Layarnya yang cukup luas memberikan kenikmatan tersendiri ketika digunakan untuk menikmati konten-konten hiburan seperti menonton video streaming atau bermain game.

Daya tahan baterai yang awet untuk dipakai seharian hanya dengan sekali pengisian daya juga menjadi salah satu keunggulan lain dari Samsung Galaxy S21 FE 5G yang menrut saya sangat bermanfaat bagi pengguna dengan kebutuhan smartphone yang tinggi.

Menilainya secara keseluruhan, Samsung Galaxy S21 FE 5G adalah pilihan yang tidak megecewakan. Terlebih untuk penggemar fotografi, hasil jepretan dan perekaman videonya bisa diandalkan untuk berbagai momen. Akhirnya kata, menurut saya smartphone ini sangat worth it!

Kriteria Spesifikasi
OS Version Android 12
Ukuran Layar 6.4 inch
Screen Resolution 1080 x 2400 Pixel
Detail Prosesor 2100
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 8, 12 MP
Resolusi Kamera Depan 32 MP
USB Type-C
Kapasitas Baterai 4500 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Share :
Restu Aji Siswanto

Restu Aji Siswanto

Content Writer

1144 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan tersebut menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja melalui beragam artikel dan ulasan produk.

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT