Dipublish pada Selasa, 15 Agt 2017 | 15:05

10 Fitur Tersembunyi di iOS 11

iOS 11 adalah sistem operasi mobile yang dikembangkan Apple, diperuntukkan khusus untuk perangkat iPhone, iPad, dan iPod Touch generasi 6.

iOS 11 sendiri bisa Anda pakai pada iDevice yang didukung oleh prosesor 64-bit. Jika dibandingkan dengan iOS 10, OS teranyar ini hadir dengan sejumlah fitur baru dan tampilan yang lebih modern.

Selain menawarkan fitur-fitur utama yang dipresentasikan Apple pada ajang Worldwide Developer Conference pada bulan Juni lalu, nyatanya OS ini menawarkan banyak fitur tersembunyi. Nah apa saja fitur yang bisa Anda maksimalkan lewat iOS 11 ini?

1. Gunakan Siri dengan Tulisan

Anda mungkin sulit menggunakan asisten virtual Siri karena ucapan yang tidak jelas atau pelafalan kalimat yang salah. Namun, Apple menciptakan metode baru di iOS 11 yang memungkinkan Siri bisa bekerja dengan tulisan. Nantinya, Anda hanya tinggal mengetik kata yang ingin ditanyakan pada Siri sehingga jawaban yang diperoleh lebih akurat.

2. Screen Record

Image via 9to5Mac

Di update iOS 11, Anda pun tak perlu lagi menyambungkan iPhoneiPad atau iPod Touch ke perangkat Mac menggunakan QuickTime untuk merekam layar. Ya, sekarang Anda bisa menggunakan fitur screen record bawaan yang bisa ditemukan di Control Center.

3. One-hand Keyboard

Kehadiran aplikasi keyboard pihak ketiga di perangkat iOS membuat Microsoft menghadirkan fitur keyboard satu tangan dan dinilai pengguna iDevice sebagai fitur yang berguna. Di iOS 11, Apple pun menambahkan fitur ini, dimana Anda bisa mengatur letak keyboard di sisi kanan atau kiri tergantung kebiasaan dalam mengetik.

4. QR Code

Image via imangoss

Jika sebelumnya Anda harus membuka dan memasang aplikasi pihak ketiga, sekarang Anda tak perlu lagi melakukannya karena iOS 11 turut dilengkapi dengan fitur pemindai kode QR. Tentunya, hal ini akan memudahkan Anda saat melakukan pembayaran ataupun menggunakan transportasi publik.

5. Password Auto-fill

Mengisi password secara manual setiap kali membuka aplikasi tentunya sangat menyebalkan. Untuk  mempermudah Anda, Apple pun merancang ulang iCloud Keychain pada iOS 11 agar bisa dipakai pada aplikasi pihak ketiga. Nantinya, Anda hanya tinggal mencari ikon kunci saat akan login ke sebuah aplikasi.

6. Handwritten Email

Image via howtoisolve

Di iOS 10, Apple menyuguhkan fitur berkirim pesan menggunakan tulisan tangan. Peningkatan fitur ini dilakukan juga pada iOS 11 karena Apple menyediakan fitur serupa pada aplikasi email hanya dengan tap dan tahan layar sampai pop up muncul. Setelah itu, Anda hanya tinggal klik “insert drawing’ untuk membuka halaman baru dan menulis email menggunakan tulisan tangan.

7. Dark Mode

Meskipun berbeda dengan fitur Dark Mode yang terdapat di hp Android, namun fitur serupa yang ada di iOS 11 ini memungkinkan Anda untuk menukar warna background menjadi gelap dan tulisan menjadi cerah dengan istilah invert colors. Untuk mencobanya, silahkan klik Setting, General, Accessibility, Display Accomondation dan pilih Invert Colors.

8. Fitur Hapus Aplikasi Tidak Dipakai

Image via iDownloadBlog

Semua perangkat iPhone, iPad dan iDevice memiliki kekurangan, yakni tidak adanya dukungan memori eksternal. Namun jika Anda menggunakan iOS 11, kekurangan tersebut bisa diminimalisir karena Apple menghadirkan fitur yang bisa menemukan aplikasi paling jarang dipakai. Untuk mengaktifkannya, silahkan masuk ke Settings, General, iPhone Storage dan aktifkan fitur Offload Unused Apps.

9. Pilih Format Ukuran Foto

Resolusi kamera tinggi bisa membantu Anda menghasilkan foto dengan kualitas lebih detail. Kelemahannya, kapasitas foto akan menjadi besar dan membuat sesak memori penyimpanan iDevide Anda. Untungnya, iOS 11 memiliki fitur untuk memilik format foto yang akan diambil dengan masuk ke menu Settings, Camera dan pilih format yang sesuai kebutuhan.

10. Scan Document

Image via iMangoss

Selain QR Scanner, iOS 11 juga memiliki fitur scan dokumen sehingga bisa menambahkan notes langsung tanpa perlu menulisnya secara manual. Untuk menggunakan fitur ini, Anda bisa klik ikon tambah di aplikasi Notes, klik ikon lingkaran dengan tanda plus di dalamnya, lalu pilih opsi scan document.

Sejauh ini, iOS 11 tersedia dalam versi Public Beta 4. Namun untuk merasakan iOS 11 resmi dalama versi stabil, Anda harus menunggu sampai akhir tahun 2017 ini.

Baca juga artikel:

iOS 11 Resmi Meluncur dengan Banyak Ubahan Seru

Evolusi iOS Apple Dari Masa ke Masa

Update iOS 10 Terbaru Untuk iPhone dan iPad Dirilis, Cek Hapemu

Share :
Ardiansyah Hana

Ardiansyah Hana

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT