Dipublish pada Kamis, 19 Mar 2020 | 09:25

Ini Spesifikasi iPad Pro 2020 yang Dibanderol Mulai 12 Jutaan

iPad Pro 2020
Apple secara resmi memperkenalkan iPad Pro generasi terbarunya di 2020 ini. Terdapat sejumlah peningkatan dan penambahan fitur dari generasi sebelumnya. Dimana pada iPad Pro 2020 ini sudah dibekali dengan Magic Keyboard, peningkatan pada sisi prosesor serta fitur LiDAR Scanner untuk augmented reality. 

iPad Pro 2020 terbaru kabarnya mulai tersedia secara online di toko resmi Apple pada pekan mendatang. Tablet terbaru 2020 ini tersedia dalam pilihan warna perak dan space gray. Sementara untuk kapasitas memory internalnya tersedia mulai dari pilihan 128GB, 256GB, 512GB dan 1TB. 

Yuuk simak spesifikasi lengkapnya di bawah ini :

iPad Pro camera and LiDAR Scanner

iPad Pro 2020
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, new iPad Pro 2020 hadir dengan membawa fitur LiDAR Scanner yang bisa dimaksimalkan pengguna dalam menggunakan fitur fotografi yang ditanamkan.

Perangkat ini hadir dengan membawa konfigurasi kamera ganda di bagian belakang perangkat dengan kamera utama 12MP yang mampu merekam video dengan resolusi 4K. Sementara kamera kedua yang tertanam memiliki resolusi 10MP yang memiliki kemampuan mengabadikan objek foto dengan sudut lebar (ultra-wide). 

Tertanam pula 5 mikrofon yang diklaim Apple memiliki kualitas setara studio. Tak hanya itu, Apple juga telah membenamkan empat speaker yang bisa disesuaikan dengan aktivitas pengguna. Yang cukup menarik adalah hadirnya fitur LiDAR Scanner dimana fitur ini mampu membidik objek dengan jarak maksimal 5 meter aktivitas augmented reality. 

Untuk memaksimalkan fungsinya, iPadOS mendapatkan kerangka kerja baru dalam mengolah data dan kemudian menggabungkannya dengan data dari kamera biasa dengan sensor gerak. Algoritma yang tertanam mempelajari visi komputer untuk memahami setiap gerakan, dan kemudian memasukkan data yang dihasilkan dengan aplikasi ARKit.

Aplikasi ini akan secara otomatis menghasilkan data penempatan augmented reality (AR) menjadi lebih baik, serta memberikan peningkatan penangkapan objek gerak dan oklusi orang. Berbekal Scene Geometry API, membuat aktivitas ini mendapatkan data yang lebih banyak. 

Kinerja dan Layar

iPad Pro 2020Sebagai generasi tablet terbaru Apple, New iPad Pro ini diklaim memiliki kecepatan dan kinerja yang lebih bertenaga dibandingkan dengan seri sebelumnya bahkan perangkat PC. Hal ini dikarenakan, New Ipad Pro sudah dibekali dnegan chipset A127Z Bionic yang memiliki prosesor quadcore dengan tambahan Neural Engine besutan Apple sendiri. 

Selain peningkatan performa, daya tahan baterai juga diperbaiki hingga penggunaan 10 jam. Tak hanya itu, teknologi WiFi yang ditanamkan juga semakin meningkat dengan kecepatan gigabyte LTE yang 60% lebih cepat dibandingkan dengan kecepatan selular pada iPad Pro generasi sebelumnya. 

Generasi terbaru iPad Pro ini tersedia dengan 2 pilihan ukuran layar yakni 11 inci dan 12,9 inci. Namun keduanya sudah dibekali dengan P3 wide color serta ProMotion untuk meningkataka performa layar dengan refresh rate mencapai 120Hz. Apiknya lagi, layar yang tertanam juga memiliki fitur anti-reflective coating. 

Magic Keyboard for iPad Pro

iPad Pro 2020
Selain fitur LiDAR Scanner yang menawan, New iPad Pro juga membawa Magic Keyboard sebagai andalan utama dalam menarik minat konsumen. Sesuai dengan namanya keyboard mekanis ini memiliki kemampuan yang bisa digunakan untuk aktivitas outdoor maupun indoor. Tak hanya itu, keyboardnya sudah ditambahkan fitur backlit untuk penggunaan di dalam ruangang. Hadir pula trackpad untuk memudahkan pengoperasiannya. 

Magic Keyboard yang tertanam memiliki kemapuan dapat dirubah sesuai dengan aktivitas pengguna mulai dari mode melayang hingga dapat diputar hingga 130 derajat. Tertanam pula port USB-C yang bisa digunakan pengguna untuk mengisi daya keyboard. 

Harga dan Ketersediaan

New iPad Pro 2020 mulai tersedia secara online di toko resmi Apple pada pekan mendatang. Perangkat ini tersedia dalam pilihan warna perak dan space gray.Sementara untuk kapasitas memory internalnya tersedia mulai dari pilihan 128GB, 256GB, 512GB dan 1TB. 

Untuk harganya, iPad Pro 2020 dengan dimensi layar 11 inci WiFi akan dibanderol dengan harga mulai US$799 atau sekitar Rp12,6 jutaan, sementara untuk versi selular memiliki harga mulai US$949 (Rp15 jutaan). Sementara untuk iPad Pro 2020 dengan layar 12,9 inci akan dibanderol dengan harga mulai US$999 (Rp15,8 jutaan) untuk versi WiFi. Untuk versi selular harganya dibanderol US$1149 (18 jutaan). 

Untuk Magic Keyboard, Apple menjualnya secara terpisah dengan harga US$299 (Rp4,7 jutaan) untuk ukuran layar 11 inci dan US$349 (Rp5,5 jutaan) untuk versi layar 12,9 inci. Tak hanya itu, Apple juga menyediakan Smart Keyboard Folio untuk perangkat ini dengan harga mulai US$179 (Rp2,8 jutaan) untuk ukuran 11 inci dan US$199 (Rp3,1 jutaan) untuk ukuran layar 12,9 inci.

Share :
Nur Abdillah

Nur Abdillah

Content Writer

1361 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.

ARTIKEL TERKAIT