MediaTek yang selama ini dianggap mengekor Qualcomm dan Samsung ternyata sanggup membuktikan kehebatan dan keunggulan mereka terhadap dua perusahaan semikonduktor tersebut dengan memproduksi sebuah chipset prosesor yang berisi 10 inti. Prosesor 10-Core tersebut diberi nama Helio X20 dan diklaim mampu membukukan skor AnTuTu 70.000.
Prosesor yang saat ini sedang dikerjakan merupakan bagian dari ambisi perusahaan yang bermarkas di Hisnchu, Taiwan ini sejak pertama kali meluncurkan prosesor true octa core pada tahun 2013 yang lalu. Obsesi mereka untuk yang menjadi pertama yang memproduksi prosesor 10-core tampaknya akan menjadi kenyataan tahun ini. Gizmochine menyebutkan bahwa perusahaan semikonduktor tersebut saat ini sedang sibuk menyiapkan tahap terakhir Helio X20 yang akan segera diluncurkan sebelum tahun 2015 berakhir.
Bahkan disebutkan pula jika prosesor 10-Core Helio X20 ini telah melalui pengujian benchmark AnTuTu dan mendapatkan skor di atas 70.000, padahal smartphone high end terkini seperti HTC One M9 yang dibekali dengan prosesor octa core MT6795 buatan MediaTek hanya mampu menembus angka 50.000. Jadi bisa diprediksi nantinya perangkat yang akan mempergunakan prosesor 10-core ini akan seperti apa kinerjanya.
Namun lebih lanjut disebutkan pula bahwa sampai saat ini belum ada perangkat yang dikabarkan akan meminang prosesor ini, namun menilik perangkat yang sudah-sudah, HTC dan beberapa merek asal Tiongkok seperti Lenovo, Huawei dan Xiaomi menjadi pelanggan utama MediaTek, jadi besar kemungkinan merekalah yang akan menjadi konsumen pertama yang mempergunakan prosesor 10 core Helio X20 pada perangkat produksinya.
Hingga saat ini MediaTek hanya mengumumkan saja dan belum menunjukkan atau memberikan konsep yang jelas bagaimana Helio X20 akan dibuat, dengan teknologi 20nm atau 16nm. Sampai saat ini Helio X20 bisa saja dianggap sebagai rumor sampai MediaTek secara resmi meluncurkan prosesor super kencang tersebut. (Tedi)
Baca juga artikel
Ini Biaya Pergantian Baterai dan Layar Samsung Galaxy S6 & S6 Edge
Huawei P8 dan P8max, Duo Smartphone Pamungkas di Kelas Premium
Lenovo P90: Menggunakan Chipset Prosesor Intel, Koneksi LTE dan Baterai 4000mAh