PT Brother International Sales Indonesia kembali merilis produk printer dan scanner terbaru ke pasar Indonesia. Ada tujuh produk yang mereka perkenalkan hari ini (23/1), terdiri dari lima printer Brother Inkjet Multi-Function Center dan dua scanner.
Printer-printer tersebut mencakup seri DCP-T310 (print, copy, scan), DCP-T510W & DCP-T710W (print, copy, scan dengan koneksi wireless), MFC-T810W (print, copy, scan & fax dengan Ethernet dan koneksi wireless), dan MFC-T910DW (2-sided print, copy, scan & fax dengan Ethernet dan koneksi wireless). Sedangkan untuk scanner dalam model ADS-2200 dan ADS-2700W.
Khusus untuk printer, semua seri tersebut sudah didesain dengan menggunakan tipe tinta dye ink yang dapat menghasilkan kualitas warna yang lebih baik. Tidak hanya itu, Brother juga sudah menyematkan beberapa peningkatan fitur seperti kemampuan cetak dari 6.000 halaman menjadi 6.500 halaman.
“Dengan kemampuan cetak mencapai 6.500 halaman, pengguna bisa menghemat biaya cetak hingga 8%,” ujar Susanto Liu, Printer Product Manager, PT. Brother International Sales Indonesia.
Bahkan Brother juga meningkatkan kecepatan cetak format A4 mencapai 3 kali lebih cepat dari sebelumnya, termasuk kualitas cetak yang lebih baik diatas kertas glossy. Jadi pengguna akan mendapatkan hasil cetak foto yang berkualitas dan tidak berbeda dari aslinya. Termasuk kemampuan mencetak duplex (khusus model MFC-T910DW) yang semakin memanjakan.
“Dengan printer Brother MFC-T910DW terbaru ini pengguna tidak perlu repot membolak balik kertas saat ingin mencetak di dua sisi kertas. Karena sudah disediakan fitur mencetak duplex. Karena didalamnya sudah ditanamkan dua sensor yang akan mencetak dua sisi sekaligus,” tambah Susanto Liu.
Sementara untuk produk scanner Brother ADS-2200 dan ADS-2700W memiliki bentuk yang identik, termasuk pada penggunaan fitur yang ada. Salah satunya memberikan kemudahan bagi pengguna korporat dengan fitur scan to USB sehingga pengguna dapat melakukan pemindaian tanpa membuka laptop.
“Kami tetap mempertahankan fitur penting yang ada sebelumnya, yaitu scan to USB. Fitur ini sangat berguna karena tidak membutuhkan PC atau laptop untuk melakukan scanning. Cukup scan dan simpan di USB,” kata Silvia Kudinar, Scanner Product Manager, PT. Brother International Sales Indonesia.
Silvia juga menambahkan kecepatan scanner ini juga mencapai 35 ppm dengan Automatic Document Feeder yang mencapai 50 lembar. Untuk tipe ADS-2700W merupakan Network Scanner terbaru yang sudah dilengkapi dengan koneksi Wi-Fi dan juga Lan Ethernet. Selain canggih, bentuk scanner terbaru ini juga sangat compact sehingga tidak memakan banyak ruang.
Mengenai harganya, scanner ADS-2200 dipasarkan Rp7.490.000 sedangkan ADS-2700W dibanderol Rp8.490.000. Semua produk terbaru dari Brother Indonesia ini sudah memiliki 3 tahun garansi.
Baca juga artikel :
Brother Resmi Buka Customer Care di Lampung
Brother Sharing Pengetahuan Teknologi Printer untuk Mahasiswa Binus
Promo Brother 'Trade in Madness', Tukar Perangkat Lama dengan Produk Brother