Dipublish pada Kamis, 23 Nov 2017 | 10:45

Samsung Galaxy A Dukung Eksplorasi Generasi Milenial Dalam Born To Explore

Born to Explore
Baru-baru ini Samsung bekerja sama dengan OMG Consulting meluncurkan buku berjudul Born to Explore. Buku ini mengisahkan berbagai karakter dan kebiasaan menarik dari generasi milenial dan peran hp pintar (dalam hal ini adalah Samsung Galaxy A series) yang mendukung minat dan ketertarikan mereka dalam traveling.

Hal ini terkait dengan laporan Millennials are fueling the tourism industry, Euromonitor 2016, yang menyebutkan sekitar 32% generasi milenial melakukan lebih banyak perjalanan liburan dibandingkan dengan Generasi X dan 44% lebih banyak dari generasi Baby Boomer2.

Tidak hanya itu, generasi millenial juga dikenal sebagai generasi yang lekat dengan penggunaan teknologi. Sehingga sebuah hp berperan penting bagi generasi milenial, termasuk dalam menentukan pengalaman yang ingin mereka dapatkan pada perjalanan liburan mereka. 

Dalam buku Born to Explore, perjalanan backpacker ke empat negara Eropa dengan mengoptimalkan fitur dan teknologi Samsung Galaxy A diceritakan lengkap untuk menginspirasi generasi milenial. 

samsung galaxy a
“Mengapa Samsung Galaxy A series? Karena Samsung Galaxy A dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan milenial yang memiliki karakter kuat dan unik dengan semangat terus mencoba berbagai hal baru yang terinspirasi dari berbagai hal yang terjadi di sekeliling mereka,” ujar Denny Galant, Head of IT & Mobile, Samsung Electronics Indonesia. 

Deny Galant menambahkan, Samsung Galaxy A mendukung kreasi mereka yang tidak lepas dari dukungan kamera beresolusi tinggi dengan beragam fitur untuk mengabadikan gambar dan video di segala kondisi karena didukung dengan sertifikasi IP68 water and dust resistant. 

Kemampuan Samsung Galaxy A series dalam mendukung beragam aktivitas saat traveling memang sangat bisa diandalkan. Karena perangkat tersebut menjadi senjata utama penulis buku Born to Explore saat backpacking ke delapan kota empat negara di Eropa.

“Samsung Galaxy A sangat mendukung aktivitas kami saat backpacking. Mulai dari menggunakan kamera untuk mengabadikan berbagai momen, browsing informasi untuk mengetahui lebih banyak cerita dari tempat yang kita kunjungi, hingga menavigasikan arah perjalanan kami yang memang sengaja dibuat spontan,” tutur Dilla Amran, Managing Director OMG Consulting dan penulis buku Born to Explore. 

Bahkan dengan dukungan sertifikasi IP68 (water and dust resistant) yang menjadi kelebihan Samsung Galaxy A 2017, mereka masih tetap bisa menggunakannya dalam cuaca hujan. “Saat cuaca hujan, justru kami tertantang untuk semakin banyak berfoto dan melanjutkan perjalanan karena tidak lagi khawatir hp dengan kondisi basah.” 

Collect Moment, Not Things

born to explore
Collect Moment, Not Things adalah ungkapan dalam buku Born to Explore yang mendorong generasi milenial untuk selalu mendapatkan cerita dari setiap gambar yang mereka ambil dan unggah ke media sosial. Sekitar 39% dari generasi milenial utamanya memanfaatkan hp mereka untuk mendokumentasikan perjalanan mereka, baik foto maupun membuat video4.

Tidak ingin direpotkan dengan berbagai peralatan, dengan kamera 16MP pada Galaxy A mereka dapat selalu mengambil momen melalui gambar dengan kualitas tinggi. Bahkan fitur Hyperlapse membantu mereka menciptakan cerita lebih menarik, dan fitur Food Mode yang menginspirasi mereka untuk mencoba makanan khas penduduk lokal dan membagikannya di sosial media. 

Buku Born to Explore hasil kolaborasi Samsung Electronics Indonesia bersama dengan OMG Consulting sendiri akan segera tersedia di berbagai toko buku.

Baca juga artikel :

5 Alasan Mengapa Samsung Galaxy A3 2017 Layak Kamu Miliki 

Wow, Hasil Tes Daya Baterai Samsung Galaxy A5 2017 Cukup Mengesankan 

5 Kelebihan Hape Samsung Galaxy A Series 2017 

Share :
Nur Abdillah

Nur Abdillah

Content Writer

1361 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.

ARTIKEL TERKAIT