Raksasa teknologi asal California, Google, terus membenahi layanannya. Salah satu yang terbaru adalah Google Maps, peta digital yang sudah eksis sejak tahun 2005 dan menemani pengguna saat melakukan navigasi selama 12 tahun lamanya.
Bagi Google, layanan Maps memiliki sederet fungsi penting, terlebih Google Maps sudah terintegrasi dengan berbagai aplikasi mobile seperti transportasi online Uber dan Grab, bahkan aplikasi mobile penyedia layanan akomodasi seperti Agoda.
c. Melihat antusiasme yang sangat tinggi, perusahaan ini pun melakukan perombakan pada Google Maps sehingga tampilannya menjadi jauh lebih menarik dan interaktif.
Berbeda dengan versi lama, tampilan anyar dari Google Maps ini mengedepankan kemudahan untuk pengguna saat melakukan navigasi dan mencari berbagai destinasi ataupun lokasi tertentu. Tentunya, hal ini akan sangat memudahkan kamu yang tengah melakukan traveling dan ingin mencari sebuah tempat seru ataupun sekadar tempat makan.
Dilansir GSM Arena, update tampilan pada Google Maps ini mencakup fitur dan mode baru seperti Navigation, Driving, Explore dan Transit. Contohnya, kamu yang tengah melakukan perjalanan dan menggunakan mode Driving, maka kamu bisa melihat sederet tempat yang terkoneksi dengan mode tersebut.
Update lain yang disuguhkan pada Google Maps versi terbaru adalah skema warna yang jauh lebih atraktif. Saat melihat lokasi tertentu, kamu akan melihat label warna berbeda sehingga lebih mudah untuk menemukannya. Contohnya, kamu bisa melihat tempat ibadah yang diberikan skema warna abu-abu, ruang terbuka publik seperti taman kota atau alun-alun yang ditandai warna hijau, tempat makan seperti restoran atau kafe yang dilabeli warna oranye dan tempat-tempat medis seperti klinik dan rumah sakit yang diberikan label berwarna pink.
Tentunya, penyegaran yang ditawarkan Google Maps ini patut ditunggu karena akan membantu kamu saat mencari tempat ataupun lokasi yang diinginkan. Sayangnya, update ini masih dalam tahan pengujian dan Google berjanji akan meluncurkannya dalam beberapa hari ke depan. So, kita tunggu saja kabar selanjutnya!
Baca juga artikel:
Fitur-Fitur Tersembunyi di Google Maps yang Sangat Berguna
Update Aplikasi Google Maps Mudahkan Mencari Tempat Parkir Kendaraan
Update Google Maps Hadirkan Informasi Transportasi Kian Lengkap