Dipublish pada Jumat, 17 Nov 2017 | 10:20

OnePlus 5T Dirilis dengan Layar 18:9 dan Dual Camera

Setelah menanti cukup lama, OnePlus akhirnya resmi memperkenalkan varian OnePlus 5T. Smartphone ini hadir dari berbagai masukan pengguna OnePlus di forum pengguna hp Android. Tidak heran, OnePlus 5T ini hadir dengan sejumlah fitur baru.

OnePlus bahkan mengembangkan jack port 3.5mm dan teknologi Super Fast Charging. Bila itu belum cukup, ponsel Android terbaru ini juga sudah menggunakan desain baru. Layar yang dihadirkan juga lebih lebar mengikuti tren smartphone saat ini. Beralih ke bagian kamera, OnePlus juga menghadirkan dual kamera guna memuaskan pecinta fotografi yang haus perangkat murah berkualitas.

Lalu, seperti apa detail spesifikasi yang diusung OnePlus 5T ini?

Dari sisi desain OnePlus 5T memang tidak berbeda jauh dari desain OnePlus 5. Hp ini masih menggunakan bodi metal yang solid. OnePlus menggunakan pula tombol on screen. Bagian belakang bodi sudah ditanami pula sensor sidik jari. Untuk dimensi, smartphone ini cukup tipis yakni 7,3 mm dengan berat 164 gram. Hal ini membuat ponsel cukup nyaman untuk penggunaan harian.

Pada bagian layar, OnePlus menggunakan layar yang cukup lebar yakni 6 inci ratio 18:9. OnePlus 5T menggunakan panel Optic AMOLED dan resolusi full HD plus 2160 x 1080 pixels. Layar ini membuat pengguna bisa bermain game, browsing dan menonton video dengan nyaman. Layar ini kian nampak mewah dengan anti gores Corning Gorilla Glass 2.5D. 

Pada bagian mesin, OnePlus 5T dibekali mesin paling update saat ini. OnePlus menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 835. Prosesor premium ini akan disokong GPU Adreno dan RAM 6 dan 8GB. Hal ini tentu memberikan performa yang sangat cepat saat multitasking maupun bermain game. Untuk sistem operasi, OnePlus akan menggunakan OS Oxygen dengan basis Android 7.0 Nougat.

Untuk memori penyimpanan, OnePlus menyediakan memori internal 64 dan 128GB tanpa slot microSD. Pada sektor kamera, OnePlus 5T menggunakan dual kamera utama 20 +16 MP dengan Sensor Sony IMX350, PDAF, OIS dan LED Flash. Yang menarik, terpasang kamera selfie 16 MP dengan sensor Sony IMX371 dan fitur EIS. Untuk baterai, OnePlus 5T akan menggunakan baterai berukuran 3300 mAh dengan fitur Fast Dash Charge.

Kabarnya hp RAM 8GB ini akan dipasarkan dengan harga mulai dari Rp6,5 jutaan.

Belum ada harga
Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 6 inch
OS Version 8
Detail Prosesor MSM8998 Snapdragon 835
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2.45 GHz
GPU Adreno 540
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 20 MP
Resolusi Kamera Depan 16 MP
Kapasitas Baterai 3500 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan


Baca juga artikel:

Belum Dirilis, OnePlus 5T Sudah Bisa Dipesan!

Kamera OnePlus 5 Ternyata Mengecewakan, Tak Sehebat Dual Kamera iPhone 7 Plus

Hape OnePlus 5 Saat di Gores, di Bakar dan Dibengkokkan, Begini Hasilnya!

Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT