Dipublish pada Jumat, 5 Mei 2017 | 11:16

Iklan TV Oppo R11 Sudah Muncul, Tanda Segera Rilis?

Image via Revu 

Setelah merilis secara global OPPO F3 series pada awal bulan lalu, OPPO ternyata belum berhenti menghadirkan produk baru. OPPO sendiri getol dirumorkan menyiapkan produk baru seri R.

Mengusung nama OPPO R11, OPPO menghadirkan spesifikasi yang lebih gahar, meningkat dari seri sebelumnya. OPPO bahkan membekali seri ini dengan dual kamera untuk mengikuti tren smartphone yang tengah ada. Menariknya, baru-baru ini muncul iklan TV OPPO R11 di negara Cina. Padahal, OPPO belum merilis resmi ponsel ini. Alhasil banyak dugaan bahwa munculnya iklan TV menandakan smartphone kamera ini tidak lama lagi segera dirilis ke pasaran.

Sebelumnya, dunia gadget memang sempat dirumorkan dengan bocoran spesifikasi dari OPPO R11. Namun dari iklan TV ini mulai tampak desain sesungguhnya dari ponsel Android terbaru ini. Dari sisi desain, OPPO masih menggunakan desain yang tak banyak berubah dari seri R maupun F. Ponsel Selfie ini masih mengusung bodi metal yang solid sehingga nyaman digenggam. Penempatan kamera pun masih sama, termasuk fingerprint yang menyatu dengan tombol home. Selain itu, untuk membedakan varian ini dengan varian lama, OPPO menghadirkan warna baru yakni warna pink dan emas

Pada bagian layar, OPPO masih akan menggunakan layar berukuran 5,5 inci. Layar ini kian tangguh dengan panel IPS dan resolusi full HD 1080 x 1920 pixel. Layar ini membuat kamu bisa berselfie dengan lebih nyaman. Layarnya yang lebar pun membuat pengguna kian nyaman dalam browsing, menonton video hingga bermain game.

Pada bagian mesin inilah OPPO R11 ini terasa berbeda. Diduga OPPO memasang chipset terbaru yakni Qualcomm Snapdragon 660. Sebelumnya OPPO sering memasang RAM 3GB dan memori internal 32GB. Dan dalam versi varian R terbaru, OPPO menghadirkan RAM 4GB dan memori internal 64GB. Dengan RAM yang lebih besar, pengguna bisa membuka aplikasi kamera dengan lebih cepat. Sedangkan memori internal yang kian besar membuat pengguna bisa menyimpan foto lebih banyak.

Untuk kamera, ponsel Android Nougat ini akan menggunakan kamera utama 16 atau 20 MP dibelakang dan kamera depan 20 MP dual camera yang tangguh untuk berselfie dalam kondisi apa pun. Untuk baterai, OPPO R11 akan menggunakan baterai 3075 mAh.

Hingga saat ini belum jelas mengenai kabar dari harga dan waktu perilisan OPPO R11.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5.5 inch
OS Version 7.1
Detail Prosesor Snapdragon 660
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2.2 GHz
GPU Adreno 512
RAM 4 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 16 MP
Resolusi Kamera Depan 20 MP
Kapasitas Baterai 3000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel:
Nongol di GFXBench, Hape OPPO R11 Usung Kamera Selfie 20 Megapiksel
Duel Hape 6 Inci dengan Baterai 4000 mAh, OPPO F3 Plus VS Samsung Galaxy C9 Pro
Resmi Rilis di Indonesia, Ini Dia Hape Selfie Terbaru OPPO A57
Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT