OS Android 7.0 dan 7.1 sudah diinstal di lebih dari 7.1% perangkat atau naik dari sebelumnya yang hanya sebesar 4,9% saja.
Seperti yang diketahui, setiap awal bulan Google selalu merilis data terbaru mengenai penyebaran sistem operasi miliknya. Hal ini penting untuk mengetahui bagaimana perkembangan smartphone baru hingga perkembangan sistem operasi yang da di pasaran. Seperti awal bulan Mei ini, Google kembali menghadirkan update data penyebaran sistem operasi Android. Data ini diambil berdasarkan banyaknya perangkat yang mengakses Google Play store Selama 7 hari terakhir.
Hasilnya sistem operasi terbaru Google, Android Nougat mengalami peningkatan penggunaan yang cukup pesat. Dalam data terbaru, Android 7.0 dan 7.1 ternyata sudah diinstal lebih dari 7.1% perangkat di dunia. Hal ini berbeda dari data bulan April yang menyebutkan bahwa Android 7.0 diinstal hanya 4,9% saja. Data lain juga menyebutkan persaingan yang ketat antara sistem OS Android Marshmallow dan Android Lolipop. Kedua sistem operasi lama ini ternyata masih menjadi sistem operasi yang paling banyak digunakan di masyarakat.
Tampak Android 6.0 Marshmallow sudah digunakan lebih dari 31,2%. Sedangkan sistem operasi Android Lolipop 5.0 dan 5.1 sudah terinstal sebanyak 32%. Diperkirakan dalam beberapa bulan kedepan, sistem Android 6.0 akan mampu menyalip sistem Android 5.0 dan 5.1. Ketiga sistem ini diikuti ketat oleh Android Kitkat 4.4 yang diinstal 18,8 % perangkat dan Android Jelly Bean ( Android 4.1, 4.2, 4.3) masih digunakan 9,1% perangkat dunia.
Sementara itu, untuk OS Android Ice Cream Sandwich 4.0 masih digunakan 8% perangkat yang ada di dunia, OS Android Gingerbread 2.3 masih bertahan dengan pengguna 1%. Menariknya, jumlah pengguna Gingerbread meningkat dalam bulan ini. Tentu ini menarik karena sistem Android 2.3 ini dirilis pertama kali pada Desember 2010 lalu.
Untuk versi terkini, Google sudah menghadirkan Android 7.1.2. Sayangnya dalam sistem Android 7.1.2, Google hanya menghadirkan minor update, perbaikan bug dan pengoptimalan sistem saja. Tidak ada fitur baru maupun fungsi baru dalam update terbaru Google ini. walaupun demikian, Google menjanjikan update ini membuat smartphone lebih nyaman digunakan dan lebih awet baterai. Google juga memperbaharui support jaringan sehingga semua smartphone Android Nougat bisa mengakses 4G LTE dengan lebih baik di semua operator.