Dipublish pada Senin, 19 Jan 2015 | 09:40

ZTE Blade S6, Bentuknya Mirip dengan iPhone 6

Sebelumnya telah muncul kabar mengenai ZTE Q7, sebuah perangkat smartphone yang mirip dengan iPhone 6. Kini muncul kembali sebuah foto-foto handset serupa dengan nama Blade S6.

Menurut pengecer online GearBest, seperti dikutip dari phonearena, handset ini akan menjalankan Android 5.0 Lollipop, konektivitas 4G, dan memiliki layar 5,5 inci. Selain itu, dimesinya 157 x 78 x 7,9 mm dengan bobot 160 gram.

Meski begitu, kedua handset baik Q7 dan Blade S6 hampir mirip,  meskipun Blade S6 memiliki LED flash disebelah sisi kamera belakang. Sementara itu, Q7 sudah dilengkapi dengan dual LED flash. Sensor dibagian depan juga diposisikan berbeda.

Dikabarkan pula, nantinya jika benar ini adalah ZTE Blade S6 maka smartphone ini akan menggunakan prosesor 64 bit dengan chipset MediaTek MT6752, octa core 1,5 GHz serta RAM 2 GB.

Untuk sistem operasinya ZTE Blade S6 akan berjalan menggunakan sistem operasi 4.4.4 KitKat. Memiliki kamera 8 MP, dual LED Flash dan memori internal 16 GB. Belum ada kepastian kapan ZTE Blade S6 akan dirilis, tetapi informasi dari situs GizmoChina akan meluncur dalam waktu dekat ini.  

Baca juga artikel:

Ini Jenis-Jenis Memory Card External yang Perlu Anda Ketahui

Kenali Apa Itu Jenis SD Card, Mini SD, Micro SD, dan SDHC

Daftar Smartphone yang Akan Masuk ke Tanah Air di 2015

Share :
Tedi Yuni Alriyanto

Tedi Yuni Alriyanto

Content Writer

932 Posts

Berkarier dari lapangan olah raga sampai jadi ‘inspektur gadget’! Awalnya di Harian NusaBali, sempat keliling nulis soal otomotif, lifestyle, sampai akhirnya nyemplung di dunia gadget dan telekomunikasi. Hobi foto-foto, sekarang jadi ‘senior content dan video ’ di Pricebook. Tanggung jawab? Bikin artikel, video, dan pastikan semuanya sedap dibaca!

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT