Dipublish pada Jumat, 9 Jan 2015 | 11:51

SayGus V2, Super Smartphone dengan Memori 320 GB dan Dual OS

Kembali lagi Ajang CES memberikan kejutan yang luar biasa. Kali ini salah satu produsen smartphone yang bernama SayGus meluncurkan SayGus V2 (SayGus V Kuadrat) yang dijuluki sebagai super smartphone pembunuh karena membawa spesifikasi yang luar biasa.

Perangkat SayGus V2  ini hadir dengan bentang layar hanya 5 inci dengan resolusi 1080 Full HD yang termasuk resolusi kelas menengah, namun untuk mesinnya, SayGus memberikan prosesor dengan kecepatan 2,5 GHz quad-core Snapdragon yang dikombinasikan dengan RAM 3 GB yang  termasuk paling tinggi di kelasnya. Perangkat SayGus V2 ini menjalankan sistem operasi KitKat 4.4.4 yang mempunyai kinerja sangat cepat.

SayGus V2 mempunyai memori internal 64GB yang sangat lapang untuk menyimpan berbagai file video, game, lago dan foto-foto berukuran besar. Jika Anda merasa kapasitas internal memori tersebut kurang, maka tersedia dua buah slot Micro SDXC. Kedua slot memori external ini memberikan Anda tambahan memori sampai dengan total 320 GB, atau setara dengan kapasitas hard drive laptop kelas menengah. Jadi Anda bisa menyimpan file apa saja di smartphone Anda tanpa harus pernah menghapusnya.

Memori yang luas juga sangat mendukung kamera yang mempunyai kekuatan monster, yaitu 21 MP yang telah dilengkapi dengan OIS dan flash. Pada bagian depan, terdapat kamera 13 MP “front racer” yang menghasilkan foto selfie berkualitas super.

Menariknya lagi ada Harman Kardon speaker yang melengkapi kualitas pengalaman Audio 3D di perangkat ini. Speaker kelas dunia ini jarang dipergunakan pada smartphone karena biasanya hanya untuk perangkat home theater dan stereo kelas premium. Selain itu ada juga sensor sidik jari dan juga fitur Qi wireless charging terkini.

Paling keren adalah Anda bisa memilih OS Anda sendiri dengan cara memasukkan OS pilihan Anda ke memory card dan pada saat booting, Anda akan diberi pilihan dual boot. Walau bawaan smartphone ini adalah KitKat, namun Anda bisa menggantinya dengan Windows 8 atau bahkan Firefox OS ataupun OS yang lain. Yang Anda perlukan hanyalah memilih pilihan OS yang muncul saat perangkat booting. (Tedi)

Baca juga artikel:

Asus Transformer Book Chi Series, Tablet Dengan Intel Core M Prosesor

Asus Zenfone ZOOM, Smartphone dengan Laser Auto Fokus dan Foto Makro

Bingung dengan Istilah qHD, Quad HD, dan 4K Ultra HD? Ini Dia Jawabannya

IM5 Inilah Smartphone Perdana dari Kodak!

Dell XPS 13, Notebook 13 Inci Awet di Baterai

Share :
Alena Yulitta

Alena Yulitta

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT