Dipublish pada Jumat, 6 Jan 2017 | 14:27

CES 2017 Panasonic Lumix DMC GH5 Dirilis Andalkan Fitur Video 4K HDR

Ajang CES 2017 dimanfaatkan berbagai produsen untuk memamerkan produk terbarunya. Tidak hanya smartphone, kamera digital pun juga dipamerkan dalam ajang yang berlangsung di Eropa ini. Kali ini Panasonic menghadirkan sebuah kamera mirrorless compact terbaru bernama Panasonic Lumix GH5.

Kamera mirrorless ini sebelumnya telah dinantikan banyak pengguna saat ajang Photokina 2016 untuk meneruskan kesuksesan seri Lumix DMC GH4 yang populer. Kamera ini hadir dengan sejumlah pembaharuan dan beberapa fitur baru. Sayangnya, Panasonic masih menggunakan baterai yang sama seperti seri GH4. Namun, untuk performa tentu akan jauh berbeda.

Dari sisi desain, Kamera Panasonic Lumix GH5 mengusung desain yang 13% lebih besar dari seri GH4. Kamera ini juga sudah mendapat fitur anti beku, anti debu dan anti air. Mengusung bodi material magnesium plastik, kamera ini menggunakan layar OLED berukuran 3,2 inci. Tidak lupa terdapat slot microSD ganda dan port HDMI.

Dalam kamera mirrorless terbaru ini, Panasonic menggunakan sensor 20 MP. Kamera ini dibekali prosesor venus engine, yang membuat kamera mampu menangkap warna, tekstur yang lebih jelas. Prosesor ini juga meminimalisir suara atau noise saat melakukan perekaman video. Terdapat juga ISO hingga 25.600 sehingga kamera ini mampu menangkap subjek dalam kondisi cahaya redup.

Kamera Panasonic Lumix GH5 menggunakan teknologi DFD atau Depth From Defocus dengan 225 titik AF. Teknologi ini membuat kamera memiliki auto focus 2x lebih cepat dibandingkan auto focus seri GH4. Tidak hanya itu, kamera ini menggunakan teknologi stabilisasi 5-axis yang diklaim berkemampuan memberikan kestabilan yang lebih baik saat merekam video. Hal yang paling menarik dari kamera mirrorless terbaru ini ialah hadirnya kemampuan merekam video 4K hingga 60 fps. Terdapar mode Video 4K HDR yang memungkinkan merekam video lebih detail dan jelas. Kamera ini juga mampu mengambil 100 foto saat memotret mode RAW.

Kabarnya Panasonic Lumix GH5 akan dipasarkan dengan harga 26 jutaan per unit untuk bodi saja. Sayangnya kamera ini baru akan tersedia pada Maret 2017.

Kriteria Spesifikasi
Tipe Sensor MOS
Maximum Shutter Speed 1 / 16000 s
Max. Light Sensitivity ISO 25600
Frame Rate -
Lens Mount Micro Four Thirds
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel:
CES 2017 SanDisk Rilis MicroSD dan Flash Drive 256GB Teknologi Tinggi
Tiga Perangkat yang Diperkenalkan Xiaomi di CES 2017
CES 2017 ASUS Zenfone 3 Zoom Dirilis Andalkan Dual Kamera 2,3x Zoom
Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT