Dipublish pada Kamis, 11 Agt 2016 | 06:30

Samsung Galaxy Note 7 Jadi Smartphone Layar Terbaik Versi DisplayMate

Samsung terus mendapat perhatian para pengguna gadget dunia. Kali ini Samsung Galaxy Note 7 yang baru dirilis pada tanggal 3 Agustus lalu ini ternyata menjadi smartphone dengan kualitas layar terbaik versi Displaymate.

Phablet Samsung ini berhasil mengalahkan ponsel-ponsel premium lainnya mengandalkan spesifikasi layar berukuran 5,7 inci dengan teknologi Super AMOLED dan resolusi QHD 2560 x 1440 pixels. Layar ini juga hadir dengan layar melengkung pada bagian sisi kanan dan kirinya.

Kualitas layar dari Note 7 memang menarik cukup banyak perhatian pengamat teknologi. Seperti yang diketahui selama ini jajaran Galaxy memang biasanya mendapatkan gelar sebagai smartphone dengan layar terbaik. Misalnya di tahun 2014 lalu, DisplayMate memberikan gelar smartphone layar terbaik pada Samsung Galaxy S5 dan tahun berikutnya pada Galaxy Note 4.

Bagian layar memang penting. Pasalnya sebelum membeli smartphone, biasanya seseorang mempertimbangkan banyak hal. Namun, kualitas layar merupakan salah satu fitur yang dianggap paling penting. Kualitas layar penting karena bagian ini menentukan apakah teks yang tampil dapat dibaca dengan jelas, menentukan tampilan foto dan gambar dengan jelas saat smartphone berada di bawah sinar matahari.

Samsung Galaxy Note 7 memang memiliki layar yang cukup berkualitas tinggi. Biasanya Smartphone dan tablet hanya memiliki satu mode warna sehingga pengguna tidak menggantinya. Sedangkan dalam Galaxy Note 7 terdapat 4 mode warna. Dengan mode AMOLED cinema misalnya, ponsel layar lebar ini mampu menyajikan konten video 4K yang biasa ditemukan dalam layar TV 4K ultra HD. Alhasil saat pengujian layar, ponsel ini mendapatkan nilai tertinggi untuk tingkat kecerahan layar, rasio kontras tertinggi dan tingkat refleksi terendah. Tak heran, DisplayMate mengklaim Galaxy Note 7 sebagai smartphone dengan layar paling inovatif dan memiliki performa tinggi yang ada di pasaran saat ini.

Samsung sudah membuka pre order perangkat ini di beberapa negara. Menariknya, Samsung dikabarkan menghadirkan varian dengan RAM 6 GB di negara Tiongkok. Padahal versi global, Samsung Galaxy Note 7 hanya menghadirkan RAM 4 GB dan prosesor Exynos.

Baca juga artikel:
Pre Order Samsung Galaxy Note 7 Dibuka, Berapa Harganya?
Samsung Galaxy Note 7 Resmi Rilis, Kapan Masuk Indonesia?
Stylus Samsung Galaxy Note 7 Punya 3 Fitur Baru
Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT