Beberapa waktu lalu, setelah Android 6.0 Marshmallow dirilis, Google dan beberapa produsen gadget mengatakan bahwa smartphone lama tidak memiliki RAM yang cukup untuk menjalankan sistem Android terbaru ini.
Hal ini tentu dijadikan tantangan oleh banyak komunitas modding dan pengembang untuk membuktikan pernyataan Google tersebut. Alhasil, beberapa smartphone lama masih bisa menjalankan Android 6.0 dengan lancar setelah melalui beberapa tips dan trik. Tak tanggung-tanggung, beberapa smartphone lama produksi tahun 2009 hingga 2010 berhasil di mooding sehingga bisa bekerja dengan OS Marshmallow.
Smartphone tahun 2009 bisa menggunakan MarshmallowDalam laman Androidpit, terungkap bahwa ponsel berusia 6 tahun lebih pun masih bisa menggunakan sistem terbaru Google ini. Sebut saja HTC HD2. Smartphone ini hanya memiliki mesin single core berkecepatan 1 Ghz dengan chipset Snapdragon S1 dan RAM 512 MB. Smartphone ini pun hanya dibekali layar 4,3 inci dengan resolusi 480 x 800 pixels. Berkat para pengembang di XDA, smartphone ini bisa berjalan normal di OS 6.0.
Ini videonya
Smartphone tahun 2010 juga bekerja dengan baik di OS Android 6.0Smartphone lama berikutnya ialah Nexus S. Perangkat Nexus generasi kedua ini hanya mendapat update terakhir pada OS Android 4.1.2 Jelly bean. Namun, para pengguna forum XDA kembali membuktikan bahwa smartphone lama masih mumpuni untuk Android Marshmallow.
Baca juga: 5 Perbedaan Android Marshmallow vs Lollipop yang Perlu Kamu Tahu
Nexus S sendiri hadir dengan spesifikasi yang sederhana. Smartphone ini hadir dengan layar 4 inci resolusi layar 480 x 800 pixels. Pada bagian mesin, terpasang mesin single core berkecepatan 1 Ghz dengan RAM 512 MB.
Tak hanya Nexus S, Samsung Galaxy S yang merupakan generasi awal seri Galaxy juga mampu menjalankan Android Marshmallow dengan lancar. Hal ini semakin membuktikan bahwa smartphone lama dengan spesifikasi sederhana bisa menjalankan sistem operasi terbaru Google.
Ini videonya
Banyak smartphone lama yang bisa menggunakan Android 6.0
Sebetulnya banyak smartphone lama yang mungkin dilupakan oleh Google dan produsen dalam update sistem operasi terbaru Marshmallow. Padahal, smartphone lama tersebut masih memiliki potensi dan performa yang baik. Bila kamu tertarik, kamu bisa mengunjungi forum XDA dan mencari ROM yang pas sesuai ponselmu.
Baca juga artikel
6 Fitur di Android Marshmallow yang Buat Kinerja Ponsel Makin Canggih
Link Download Android 6.0 Marshmallow Update Nexus dan Android One