Dipublish pada Selasa, 28 Okt 2014 | 15:48

Pengguna LG G3 dan G2 Di Indonesia Dapat Update Lollipop

Melalui siaran pers yang dikirim ke Pricebook, Adinda Nesvia, Head of product marketing LG Mobile Communications Indonesia menyatakan kesiapan pihaknya dalam menyediakan update Android 5.0 Lollipop untuk pengguna LG G3 dan G2 di Tanah Air.

“Kami pastikan seluruh unit LG G3 yang beredar di Indonesia masuk dalam daftar yang bakal menerima pembaruan Android Lollipop 5.0,” ujarnya.

Saat ini pihaknya telah menyiapkan berbagai hal terkait demi kelancaran rencana tersebut. Sayangnya Adinda tidak dapat memastikan waktu yang tepat untuk waktu kedatangannya.

Dirinya hanya menyebutkan sistem operasi terbaru dari Google tersebut akan datang pada kuartal ke empat diakhir tahun ini. Selain itu, pihaknya juga akan menyiapkan update terbaru untuk lini smartphone LG lainnya, salah satunya LG G2. “Kabar lebih lanjut terkait detail penjadwalan akan segera kami umumkan,” tutur Adinda.

Baca juga artikel 

WhatsApp Kini Bisa Diakses dengan PC Desktop, Begini Caranya!

Mengenal Revolusi Android dari Waktu ke Waktu

Solusi Sederhana Atasi Baterai Boros Redmi 1S

Share :
Tedi Yuni A

Tedi Yuni A

Content Writer

1 Post

ARTIKEL TERKAIT