Huawei Nexus 6P
Google Nexus 6P memang baru beberapa bulan dirilis. Smartphone Nexus ini hadir dengan sejumlah perubahan yang impresif dibanding seri Nexus sebelumnya, apalagi bila menengok spesifikasi yang dibawa Google dan Huawei pada bagian mesin smartphone ini. Namun, sayangnya untuk urusan kualitas bodi, banyak yang mulai meragukan smartphone ini. Pasalnya meski berangka metal, smartphone ini nyatanya dapat dengan mudah dipatahkan menjadi dua oleh tangan. Tentu ini menjadi isu serius dalam seri Nexus.
Belum selesai kasus tersebut, muncul lagi sebuah permasalahan yang masih berkaitan dengan kualitas bodi. Dalam sebuah laporan di Reddit, dilaporkan beberapa pengguna Nexus 6P yang mengeluhkan panel kaca hitam di bagian kamera mudah rusak. Hal ini tentu cukup mengejutkan banyak pihak.
Menurut laporan tersebut, pengguna Nexus tersebut cukup terkejut dengan rusaknya ponsel. Pasalnya, ponsel miliknya yang diletakkan dimeja ternyata jatuh ke lantai akibat tersenggol kucing. Namun, bukan itu yang membuat pengguna kaget, melainkan retaknya panel kaca dibagian kamera utama. Laporan ini bahkan diperkuat oleh beberapa gambar yang dikirim pengguna Nexus lainnya yang juga mengalami masalah serupa.
Baca juga: Video Tes Ketangguhan Google Nexus 6P, Ternyata Mudah Bengkok!
Memang hingga saat ini belum jelas penyebab utama mengapa kaca panel ini bisa retak. Beberapa pengguna Nexus di Reddit pun menduga bahwa kaca panel ini memang didesain tidak terlalu kuat. Ada pula yang menyebutkan kasus retaknya kaca panel belakang akibat penggunaan bahan material bodi metal yang dianggap terlalu berat sehingga kala jatuh bisa menyebabkan tekanan pada kaca panel. Namun, semua itu baru sebatas persangkaan karena Google masih belum memberikan konfirmasi.
Menariknya, ketika pengguna Nexus 6P yang memiliki masalah kaca panel retak ditanya lebih lanjut. Rata-rata mereka baru saja membeli ponsel ini dalam beberapa hari terakhir, maka muncul isu lanjutan bahwa hanya produk-produk Nexus 6P tertentu saja yang mengalami kasus ini. Akan tetapi hal ini segera terbantah karena ada pengguna yang melapokan bahwa smartphone miliknya sudah dibeli sejak pertama dirilis dan juga mengalami hal yang sama.
Baca juga artikel
Nexus 6P Versi 128 GB Kini Bisa Dipesan di Toko Online Huawei
Benarkah Huawei Nexus 6P adalah Jiplakan ZTE Grand S?
7 Fitur Ini Harusnya Ada Pada Nexus 6P Agar Jadi Smartphone Monster