Dipublish pada Rabu, 4 Nov 2015 | 11:34

Video Gameplay Terbaru Fallout 4 Terkuak Dengan Grafis Lebih Detail

Beberapa bulan lalu, Bathesda merilis sebuah video Gameplay dari game Fallout 4. Pada dasarnya, video lama tersebut menghadirkan pengalaman gaming yang lebih menarik dari game sebelumnya, Tapi sayangnya, video tersebut sudah diedit sedemikian rupa sehingga kemungkinan hanya menampilkan bagian-bagian yang bagus saja dalam game ini. Alhasil, beberapa kunci dari gameplay ini masih tersimpan rapat.

Bila kamu masih penasaran akan gameplay game Fallout 4 ini, kamu beruntung. Pasalnya sebuah bocoran video gameplay baru Fallout 4 muncul di dunia online. Dalam video terbaru ini kamu bisa menikmati perspektif yang berbeda dibanding video yang lama. Video terbaru ini bahkan hadir dengan durasi waktu cukup panjang sehingga kamu bisa memperhatikan setiap detail dalam game ini dengan lebih leluasa. Tak hanya gameplay, dalam video ini juga disuguhkan kondisi ketika berperang atau melawan musuh hingga pengenalan karakter. Tentu video ini membuat kamu bisa memahami game ini lebih baik.

Baca juga: Perbandingan Grafis Game Assassins Creed Syndicate di Xbox One dan PS4

Tak hanya bocoran video, ada juga bocoran screenshoot game Fallout 4 yang menampilan detail game ini. Grafisnya memang tidak terlalu real, namun cukup untuk memanjakan mata para gamers. Hal ini juga sesuai dengan yang ditampilkan dalam video gameplay terbaru. Terlihat jelas, pengembang berusaha menyeimbangkan antara detail grafis, estetika hingga gameplay yang seru.

Dalam keterangan screenshoot tersebut, dijabarkan pula screenshoot ini diambil saat game Fallout 4 menggunakan setting ultra untuk versi PC. Secara kasat mata, grafis game memang tidak sedetail game sekelas Metal Gear Solid 5. Namun, dengan setting Ultra ini, grafis Fallout 4 tetaplah mempesona.

Screenshoot terbaru ini kabarnya diambil menggunakan komputer desktop yang menggunakan mesin Intel-core i7 dengan grafis NVIDIA GeForce GTX 970. Spesifikasi ini memang sering direkomendasikan diberbagai game terbaru dengan grafis yang detail. Jadi, jika kamu memiliki komputer dengan spesifikasi yang sama, kamu dipastikan bisa menikmati grafis yang cantik.

Untuk kamu yang menantikan game ini, maka bersabarlah karena game ini akan dirilis pada 10 November mendatang.

 

 

Baca juga artikel

Ada Karakter Baru di Game Plants Vs Zombies Garden Warfare 2

5 Game PC dan Konsol yang Dibuat Ulang untuk Android dan iOS Part I

5 Game PC dan Konsole yang Dibuat Ulang untuk Android dan iOS Part II

Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT