Secara mengejutkan GSM Arena merilis fakta bahwa kamera pada perangkat mahal iPhone 6s bukanlah kamera dengan kualitas terbaik. Situs tersebut bahkan menulis jika iPhone 6s tidak menduduki pula 3 peringkat teratas ponsel dengan kamera terbaik. Padahal pada setiap perbandingan ponsel, kamera adalah salah satu elemen penting yang sangat diperhitungkan oleh konsumen saat memilih sebuah smartphone. Lantas ponsel apa sajakah yang mempunyai kamera lebih baik dari iPhone 6s? berikut ulasan seperti dirangkum dari GSMarena.
Walaupun kamera pada iPhone 6s tergolong kecil, namun kualitasnya sangat baik. Apple sebenarnya telah meningkatkan kualitas kamera utamanya secara drastis menjadi 12MP pada produk terbarunya. Namun begitu, kualitas kamera tersebut masih kalah jauh dengan berbagai perangkat Android yang rata-rata sudah mempergunakan kamera utama 13MP, 16MP hingga 21MP.
Baca juga: iPhone 6 Seharga Rp. 47 Milyar, Mau Beli?
Berdasarkan pengujian DxOMark yang mengukur beberapa elemen seperti skala paparan, level kontras, kualitas fokus, tekstur foto yang dihasilkan, fitur otomatis, tingkat noise, dan juga flash LED, iPhone 6s hanya mendapatkan skor 82 dari skala 100. Pengujian yang sama dilakukan pula pada beberapa ponsel Android seperti Motorola Moto X Style, Samsung Note 4, LG G4, dan Galaxy S6 Edge. Dari pengujian tersebut iPhone 6s masih kalah dari beberapa ponsel yang notabene jauh lebih murah harganya.
Dengan skor 82, iPhone 6, iPhone 6s dan iPhone 6 Plus kalah dari pesaing utamanya, Galaxy Note 4 dan Galaxy S6 Edge. Bahkan juga kalah dari Moto X Style, LG G4, Nexus 6P, dan Xperia Z5. Pada posisi pertama diduduki oleh Xperia Z5 dengan skor 87 disusul oleh S6 Edge dengan skor 86. Sementara tempat ketiga dihuni oleh Nexus 6P dengan skor 84. Posisi keempat dihuni oleh tiga smartphone yaitu Galaxy Note 4, Moto X Style, dan LG G4, mereka mendapatkan skor yang sama yaitu 83. Sementara ketiga varian iPhone harus bersanding dengan Xperia Z3 dengan skor 82.
Jadi jika kamu menginginkan ponsel dengan kualitas kamera terbaik untuk mengabadikan momen penting dan indah disekitarmu, manakah yang akan kamu beli?.
Baca juga artikel
Perbandingan Rekaman Video 4K, iPhone 6s vs Nikon d750
Setelah update iOS, IPhone 6 dan iPhone 6s Dilaporkan Sering Mati Sendiri