Bagi kamu yang tidak sabar untuk mendapatkan update Android 6.0 Marshmallow, kami punya beberapa link download untuk perangkat Nexus dan Android One. Beberapa hari sebelumnya Google memang sudah mengumumkan kehadiran update ini untuk perangkat Android One diberbagai negara, mulai dari Micromax Canvas A1 di India dan Myphone di Filipina, dan nantinya termasuk Android One di Indonesia. Sayangnya hingga kini update tersebut belum juga menyambangi perangkat Android One yang kami miliki. Memang terkadang dibeberapa negara perlu waktu lama untuk mendapatkannya.
Tapi kamu tidak usah kuatir, berikut ini ada link URL dari Google yang memberikan akses langsung untuk mendownload file update Android Marshmallow ke perangkat kamu.
Berikut ini link lengkapnya yang kami kutip dari Android Central.
Nexus
Nexus 5 (hammerhead)
Nexus 7 2013 (silet)
Nexus 7 2013 LTE (razorg)
Nexus 9 (volantis)
Nexus 9 LTE (volantisg)
Nexus Player (fugu)
Baca juga: Android Lollipop Sudah Digunakan Sebanyak 23.5 % Smartphone Android Dunia
Android One
Symphony Roar A50 (Bangladesh / Nepal / Sri Lanka)
Cherry Mobile One (Myanmar)
Karbonn Sparkle V (India)
Micromax Canvas A1 (India)
Spice Dream Uno (India)
MyPhone Uno (Filipina)
Mito Impact A10 (Indonesia)
Nexian Journey One (Indonesia)
Update Android 6.0 ini akan membawa beberapa fitur menarik mulai dari fitur fitur ‘Google Now on Tap’ yang membawa perbaikan pada kemampuan Google Now untuk merekomendasikan hal-hal yang berguna untuk penggunanya.
Selanjutnya ada ‘App Permission’ dengan fitur ini kamu bisa menyesuaikan ijin akses untuk tiap aplikasi, misal kita tidak ingin mengaktifkan izin kamera untuk aplikasi Whatsapp, maka aplikasi tersebut tidak akan mendapatkan izin untuk mengakses kamera.
Fitur Doze, berfungsi saat ponsel berada dalam mode siaga (idle) yang cukup lama, sistem akan membawa ponsel ke dalam mode tidur yang lebih dalam. Maka penggunaan baterai yang lebih irit. Fitur menarik lainnya ialah Cut, Copy dan Paste yang lebih baik. Jadi pada saat kalian mau copy paste, dialog box nya langsung ada di atas text itu.
Baca juga artikel
HP Mito, Nexian,dan Evercoss Dapat Update Marshmallow
Daftar HP Android yang Dapat Update Android 6.0 Marshmallow 2015