Fitur Force Touch yang digadang-gadang akan memberikan pengalaman navigasi yang lebih baik pada iPhone 6 generasi terbaru yang akan diluncurkan hari ini ternyata masih disangsikan kenyamanannya untuk bermain game.
Fitur Force Touch sendiri memang dipersiapkan dalam iPhone terbaru, iPhone 6s. Ponsel ini akan membawa banyak perubahan termasuk update system dan hardware yang membuat ponsel lebih cepat dan nyaman digunakan. Fitur Force Touch sendiri akan memungkinkan layar ponsel disentuh dengan tingkat kekerasan sentuhan yang berbeda. Setiap tekanan pada layar akan menampilkan navigasi yang berbeda. Sehingga pengguna iPhone baru bisa berinteraksi di layar iPhone dengan baik.
Seperti yang dilaporkan 9to5mac, iPhone terbaru ini akan hadir dengan 3 cara penggunaan seperti tap normal, tap keras dan tap yang lebih keras. Dengan cara yang berbeda-beda dalam menyentuh layar, mungkin akan membantu atau justu menyusahkan pengguna iPhone terbaru.
Baca juga: Kamera Depan iPhone 6S Ditingkatkan Namun Tanpa Sapphire Lens
Dari beberapa bocoran terbaru, pengguna iPhone terbaru nantinya bisa menekan layar pada sebuah lagu untuk menambahkan lagu tersebut ke dalam playlist atau ke media player. Pengguna iPhone 6s juga bisa menekan sebuah lokasi pada peta kemudian SIRI akan menunjukkan arah menuju lokasi yang kamu tekan.
Namun, pertanyaan baru muncul bagaimana bila iPhone 6s dengan fitur Force Touch digunakan untuk bermain game? Apakah fitur Force Touch ini tidak menggangu pengguna kala bermain game. Apalagi beberapa game saat ini mengandalkan fitur sentuh di layar.
Artinya, iPhone terbaru belum bisa digunakan untuk bermain game. Tak heran, fitur baru dari Apple ini membuat beberapa pengembang game berupaya membuat game baru yang bisa digunakan dengan Force Touch. Sayangnya, hal ini akan terkendala mengingat iPhone merupakan smartphone eksklusif tidak seperti Android yang memiki berbagai jenis perangkat.
Baca juga artikel
iPhone 6S Akan Dibekali Background Bergerak
3D Touch Display iPhone 6S, Bisa Buka Tiga Layar Menu Sekaligus