Dipublish pada Kamis, 4 Jan 2024 | 15:53

POCO C65, Hp 1 Jutaan, Perfoma Gesit dan Bisa Pakai NFC

POCO C65

POCO langsung tancap gas awali tahun 2024 dengan memperkenalkan produk terbarunya POCO C65 di Indonesia. POCO C65 dihadirkan sebagai wujud komitmen POCO untuk selalu menyediakan produk berperforma tinggi dengan harga yang terjangkau di Indonesia.

Andi Renreng, Associate Director Marketing POCO Indonesia, menyatakan bahwa POCO C65 dirilis di awal tahun ini untuk menjawab kebutuhan anak muda yang semakin multitasking dalam kesehariannya, gemar bermain game, dan peduli pada desain yang keren. Harga POCO C65 yang dimulai dari Rp. 1,3 jutaan di awal peluncurannya juga dianggap sebagai tawaran yang ekstrem.

Fitur unggulan POCO C65

POCO C65

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, pada peluncurannya, POCO C65 dijual dengan harga sekitar Rp. 1,3 jutaan, menegaskan posisinya sebagai pilihan yang ekstrem dan terjangkau. Selain termasuk sebagai hp POCO 1 jutaan dengan performa maksimal, berikut ini beberapa fitur unggulan yang dibawa POCO C65 sebagai penerus Hp POCO C Series terbaru.

1. Performa Gesit, Memori Besar

Ditenagai oleh prosesor delapan inti Helio G85, POCO C65 memiliki RAM hingga 8GB dengan teknologi perluasan memori, memungkinkan ekspansi hingga 16GB.

Dengan skor AnTuTu mencapai lebih dari 290.000, POCO C65 menawarkan performa tinggi untuk multitasking dan gaming. Hp ini juga dilengkapi penyimpanan hingga 256GB yang dapat ditingkatkan hingga 1TB dan baterai besar 5000mAh dengan dukungan pengisian cepat 18W.

2. Layar Berkualitas Tinggi

Layar LCD berukuran 6,74 inci dengan refresh rate tinggi hingga 90Hz memberikan tampilan yang halus dan nyaman di mata. POCO C65 menjadi yang pertama dalam seri C dengan refresh rate 90Hz. Layar ini juga dilengkapi dengan solusi software DC dimming, TÜV low blue light, dan sertifikasi bebas kedip untuk kenyamanan mata.

3. Kamera Unggulan

POCO C65 membawa sistem kamera AI triple 50MP, yang diakui sebagai satu-satunya kamera berteknologi AI di kelasnya. Kamera utama 50MP dilengkapi dengan 10 filter film dan frame, sementara kamera selfie 8MP menyajikan efek cahaya natural dan efek film camera untuk hasil yang menarik.

4. Lengkap dengan NFC

Siapa yang mengira jika POCO C65 yang terlahir sebagai Hp POCO 1 jutaan ini dihadirkan dalam wujud Hp POCO dengan NFC terbaru. Hal ini cukup jelas menepis anggapan bahwa Hp NFC hadir dengan harga yang mahal atau hanya ada di kelas Hp Mid Range dan juga Hp Flagship saja. 

5. Perlindungan Ekstrem

POCO C65 menawarkan perlindungan ekstrem dengan garansi 12+3 bulan, dua pembaruan besar perangkat lunak OS, dan pembaruan keamanan selama 3 tahun, menetapkan standar baru untuk Hp entry level.

POCO C65

POCO C65 akan tersedia dalam dua varian warna, yaitu Black dan Purple, dan dapat dibeli melalui berbagai platform e-commerce resmi POCO. Selama periode peluncuran, 4 Januari hingga 10 Januari 2024, POCO C65 menawarkan harga spesial, dengan varian 6+128GB seharga Rp1.399.000 dan varian 8+256GB seharga Rp1.699.000.

Kriteria Spesifikasi
RAM 8 GB
Memori Internal 256 GB
Kecepatan CPU 2 GHz
Dimensi 168 x 78 x 8.1 mm
Berat 192 g
Ukuran Layar 6.74 inch
Screen Resolution 720 x 1600 Pixel
Resolusi Kamera Belakang 50 MP
Kapasitas Baterai 5000 mAh
NFC Ya
Detail Prosesor Helio G85
GPU Mali-G52 MC2
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Share :
Imam Ali

Imam Ali

Content Writer

1052 Posts

Berbekal photography dan multimedia desain membuka jalan ke perusahaan konsultan cekindo.com. Awali karir jurnalistik di Majalah Chip Foto Video. Ketertarikan pada teknologi dan gadget berkembang ke Majalah Chip dan Chip.co.id, mulai dari review gadget dan peripheral PC, berlanjut ke Tabloid Sinyal dan SinyalMagz. Hobi otomotif memberi kesempatan bekerja di Agency mengawal konten otomotif. Di Pricebook, membuat beragam artikel terkait news, ulasan dan review serta info pasar yang berbasis SEO.

ARTIKEL TERKAIT