Dipublish pada Sabtu, 17 Sep 2022 | 07:50

3 Fitur Multitasking Baru Samsung Galaxy Z Fold4 5G Meningkatkan Produktivitas

harga samsung galaxy z fold4 5gFoto: Samsung

Samsung Galaxy Z Fold4 5G hadir sebagai perangkat smartphone Samsung paling poweful saat ini, dengan menggabungkan berbagai teknologi terbaru. Perangkat ini menawarkan pengembangan fungsionalitas baik saat smartphone dibuka secara penuh, ditutup, maupun dalam Flex Mode.

Sebagai foldable phone Samsung paling anyar, Galaxy Z Fold4 5G juga merupakan smartphone pertama yang berjalan dengan sistem operasi Android 12L, sebuah versi Android khusus yang didesain Google untuk mengoptimalkan pengalaman menggunakan hp layar besar.

3 Fitur Multitasking Samsung Galaxy Z Fold4 5G

Hadir sebagai perangkat smartphone yang dibuat untuk mendukung multitasking dan produktivitas penggunanya, Samsung Galaxy Z Fold4 5G membawa tiga fitur baru yaitu Taskbar, App Pair, dan Text Capture. Mari berkenalan dengan ketiga fitur ini.

Taskbar

harga samsung galaxy z fold4 5gFoto: Samsung

Pernah terbayang menggunakan perangkat smartphone, namun dengan kenyamanan dan fungsi selayaknya sebuah perangkat laptop atau PC? Samsung Galaxy Z Fold4 5G mampu mereplika pengalaman tersebut melalui fitur Taskbar.

Fitur Taskbar baru pada Samsung Galaxy Z Fold4 5G menawarkan tampilan layout seperti yang bisa ditemukan pada perangkat komputer.

Saat fitur ini diaktifkan, pengguna dapat mengakses berbagai aplikasi, mulai dari aplikasi favorit, hingga aplikasi kerja yang paling sering digunakan.

Kehadiran fitur Taskbar pada Samsung Galaxy Z Fold4 5G dirancang untuk memberikan kemudahan kepada pengguna perangkat dalam bernavigasi saat menggunakan layar besar utamanya. Posisinya yang berada di bagian bawah layar terasa pas.

App Pair

harga samsung galaxy z fold4 5gFoto: Samsung

Pengguna perangkat smartphone pada umumnya memiliki kesulitan untuk membuka dua aplikasi berbeda sekaligus, karena walaupun ada fitur multi window atau split screen, namun bentang layar yang terbatas mengurangi kenyamanannya.

Kendala ini tidak akan terjadi dengan Samsung Galaxy Z Fold4 5G yang dibekali dengan fitur App Pair, karena layar yang besar dan luas justru mengoptimalkan fungsi multi window tersebut.

Fitur App Pair dapat digunakan untuk menyelesaikan beberapa aktivitas sekaligus di waktu yang bersamaan, karena pengguna dapat membuka tiga aplikasi sekaligus dalam satu waktu.

Ini merupakan keunggulan dari layar besar, yang membuat produktivitas menjadi lebih efisien dan mudah. Pengguna Samsung Galaxy Z Fold4 5G hanya perlu melakukan sekali tap saja untuk mengaktifkan fitur App Pair.

Text Capture

harga samsung galaxy z fold4 5gFoto: Samsung

Selanjutnya, hadir fitur unggulan baru ketiga dari Samsung Galaxy Z Fold4 5G, yaitu fitur Text Capture yang seperti kedua fitur sebelumnya, memberikan kemudahan kepada pengguna ketika beraktivitas atau bekerja dengan smartphone.

Fitur Text Capture memiliki fungsi utama untuk menangkap teks dan mengambil informasi yang ada di dalam gambar secara instan, tanpa harus mengetik ulang teks tersebut secara manual.

Salah satu manfaat dari fitur ini adalah ketika pengguna Samsung Galaxy Z Fold4 5G ingin mencari tempat, entah itu gedung, rumah, restoran, dan sebagainya, namun hanya tersedia gambar screenshot dengan alamat yang tercetak di gambar tersebut saja.

Dengan menggunakan S Pen yang dikombinasikan dengan fitur Text Capture, pengguna hanya perlu menyentuh gambar tersebut dan menggesernya (drag) ke aplikasi Google Map untuk mengetahui lokasinya. Cepat dan mudah.

Contoh penggunaan fitur Text Capture lainnya adalah untuk menangkap, menyalin dan memindahkan teks yang tercatat di notes atau email, tanpa perlu mengetiknya di keyboard hp.

Fitur Text Capture ini sangat ideal untuk digunakan saat pengguna ingin mengedit foto hingga dokumen, termasuk untuk membuat ilustrasi, menyusun notulen dari online meeting, maupun kegiatan lainnya secara instan.

Memudahkan Multitasking, Meningkatkan Produktivitas

harga samsung galaxy z fold4 5gFoto: Samsung

Samsung Galaxy Z Fold4 5G hadir dengan RAM besar 12 GB, dan menawarkan model dengan tiga varian penyimpanan internal yaitu 256 GB, 512 GB, dan 1 TB, yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya.

Hadirnya fitur Taskbar, App Pair dan Text Capture pada hp Samsung terbaru ini merupakan sebuah jawaban, sekaligus solusi bagi tipe pengguna smartphone dengan mobilitas tinggi dalam menjalani kesehariannya.

Dengan menghadirkan berbagai dukungan untuk multitasking, Samsung Galaxy Z Fold4 5G memang menjadi perangkat serba bisa untuk memenuhi berbagai kebutuhan terkait produktivitas, terutama di dunia kerja.

Siap multitasking bareng Samsung Galaxy Z Fold4 5G terbaru?

Share :
Restu Aji Siswanto

Restu Aji Siswanto

Content Writer

1144 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan pada teknologi dan gawai menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja seakurat mungkin, melalui artikel dan ulasan produk.

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT