Menyambut bulan suci Ramadhan, ada kabar gembira datang dari Xiaomi yang menawarkan harga baru lebih terjangkau untuk seluruh pembelian Redmi 2 melalui jaringan resmi Xiaomi di Indonesia. Adapun penyesuaian harga ini akan berlaku di seluruh gerai resmi Xiaomi, baik online maupun offline. Di Mi.com dan Lazada.co.id, Redmi 2 dapat dimiliki hanya dengan harga Rp1,499,000.
Baca juga: Daftar harga Clearance Sale Erafone di ICS (Indonesia Cellular Show)
Sementara itu, di gerai Erafone, Eraplus, AndroidNation, Global Teleshop, OkeShop dan Android Land, Redmi 2 akan hadir dengan harga Rp1,549,000. Harga menarik ini berlaku untuk pembelian di seluruh Indonesia. Menariknya lagi, Xiaomi juga akan menghadirkan Redmi 2 di lebih banyak lagi gerai offline di seluruh Indonesia mulai akhir minggu ini, yang kedepannya akan mencapai 500 gerai.
Xiaomi Redmi 2 hadir dengan keunggulannya yang sudah menggunakan jaringan 4G serta dukungan Dual SIM slot. Dimana keduanya juga mendukung koneksi 3G/2G dan merupakan perangkat pertama yang dilengkapi dengan MIUI 6 di Indonesia. Ponsel ini juga hadir dengan layar sebesar 4.7 inch dengan tampilan fully-laminated IPS HD, lengkap dengan kaca anti gores.
Baca juga: Jangan Balas “Amin” Untuk SMS Doa Ini!
Perangkat tersebut pun dilengkapi dengan prosesor Snapdragon 410 Quad-core 64-bit yang dikombinasikan dengan 1GB RAM dan kapasitas memori 8GB. Kamera 8-megapixel Redmi 2 dapat mengambil gambar yang luar biasa dan dapat dikatakan terbaik di kelasnya. Jadi, tunggu apalagi? Segera kejar promo jelang Ramadhan menarik ini.
Harga Smartphone Xiaomi Juni 2015
No | Smartphone | Harga Terendah |
1 | Xiaomi Redmi 2 | Rp. 1.540.000 |
2 | Xiaomi Redmi Note RAM 2GB | Rp. 2.200.000 |
3 | Xiaomi Mi3 16GB | Rp. 2.850.000 |
4 | Xiaomi Mi Pad 7.9 | Rp. 3.000.000 |
5 | Xiaomi MI4 16GB | Rp. 4.158.000 |
6 | Xiaomi Mi 4i | Rp.2,799.000 |
Baca juga artikel
5 Tips Sederhana Agar Tidak Ketergantungan Handphone
Rumor: Asus Garap Zenfone 3 dengan Spesifikasi di Bawah Zenfone 2
Ukur Tingkat Ketergantungan Pada Handphone Lewat Tes Ini. Waspadai Sindrom Nomophobia!