Dipublish pada Senin, 21 Mar 2022 | 18:05

Bikin Konten TikTok Super HD Pakai Galaxy S22 5G dan S22+ 5G, Bisa Langsung Masuk FYP!

Bikin Konten TikTok Super HD Pakai Galaxy S22 5G dan S22+ 5G
Galaxy S22 5G dan Galaxy S22+ 5G hadir dengan pro-grade camera, baik dari segi hardware maupun software untuk menciptakan konten yang epic. Dari segi hardware, keduanya dibekali dengan kamera utama 50MP dan kamera selfie 10MP untuk kamu bisa bikin konten dengan resolusi tinggi secara instan.

Hal ini ditunjang dengan Super Clear Glass dan Adaptive Pixel yang membuat kamu bisa merekam dengan lebih jelas dan detail tanpa peduli intensitas cahaya yang berlebih atau kurang di sekitar kamu. Pro-grade camera yang mampu merekam video berkualitas terbaik pun jadi modal berharga buat kamu untuk punya kesempatan lebih tinggi untuk konten kamu muncul di FYP.

Pasalnya, kualitas video yang lebih baik akan membuat konten kamu lebih menarik bagi viewers. Hal ini pun akan memberikan kesan yang positif terhadap akun kamu, bahkan mendorong mereka untuk berinteraksi lebih dengan akun kamu dan otomatis akan menaikkan engagement kamu untuk lebih mudah tampil di FYP.

Riset terbaru menunjukkan, TikTok jadi media sosial dengan peningkatan waktu akses terbesar di Indonesia sepanjang tahun lalu, mencapai 67%. Angka ini jauh meninggalkan platform lain, di mana WhatsApp hanya naik 2% dan Instagram bahkan turun 6%. Selain itu, kata “TikTok” menjadi salah satu search query YouTube paling populer di Indonesia.

Hal tersebut menunjukkan bahwa pengguna internet di Indonesia makin doyan menikmati konten-konten TikTok yang kini memang telah bertransformasi dan lebih kreatif dari masa-masa awal kedatangannya di Tanah Air.

Bikin Konten TikTok Super HD Pakai Galaxy S22 5G dan S22+ 5G
Fenomena ini pun dapat menarik lebih banyak orang lagi untuk berkreasi membuat konten di TikTok, yang berarti persaingan untuk masuk For You Page (FYP) juga makin meningkat. Meski begitu, kamu yang ingin mulai menuangkan kreativitas di TikTok, atau melanjutkan untuk membuat konten di sana, tidak perlu risau akan hal itu.

Pasalnya, Galaxy S22 5G dan S22+ 5G bisa kamu maksimalkan untuk menciptakan kreasi yang super epic sebagai modal mengikuti berbagai tips untuk bisa menembus FYP.

“Galaxy S22 5G dan S22+ 5G dibekali dengan pro-grade camera, fitur video yang kaya, hingga baterai yang tahan lama untuk para social expressers mengekspresikan dirinya secara maksimal melalui konten yang epic, termasuk dalam memenuhi hasrat untuk bermain TikTok," ujar Verry Octavianus, Product Marketing Manager Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia.

"Apalagi, kapabilitas kamera dari kedua smartphone tersebut dalam membuat video yang lebih vivid dan stabil bisa dinikmati langsung di in-app camera di TikTok, jadi pengguna bisa mengekspresikan diri dengan lebih spontan dan lebih mudah untuk menghasilkan konten yang unik dan berkualitas tinggi agar bisa masuk masuk FYP,” tambahnya.

Cara Bikin Konten Masuk FYP dengan Galaxy S22 5G dan S22+ 5G

Ini caranya bikin konten yang bisa langsung masuk FYP dengan Galaxy S22 5G dan S22+ 5G :

Ikuti tren dan challenge yang kamu suka!

Bikin Konten TikTok Super HD Pakai Galaxy S22 5G dan S22+ 5G,  Bisa Langsung Masuk FYP!

Hampir setiap hari pasti ada saja tren menarik atau challenge TikTok yang dibuat oleh para penggunanya. Ketika tren atau challenge tersebut menjadi viral, kamu bisa mencoba versi dirimu sendiri dan menguploadnya pada akun TikTokmu.

Dengan mengikuti tren serta tantangan kekinian, kamu bisa meningkatkan traffic sekaligus followers! Untuk mendukung kamu berkreasi mengikuti tren, Galaxy S22 5G dan S22+ 5G punya banyak fitur video yang bisa kamu maksimalkan dalam membuat konten TikTok.

Samsung juga menanamkan Super Steady System yang telah dikembangkan di Galaxy S22 5G dan S22+ 5G yang bikin kamu bisa menangkap pergerakan objek dalam video menjadi lebih smooth dan lebih minim getaran.

Jadi, kamu bisa bikin video sambil berjalan atau berlari dengan lebih stabil, cocok kalo kamu mau bikin konten review-review kafe dan tempat-tempat kekinian yang patut dikunjungi.

Lalu, ada Auto Framing mampu mendeteksi hingga 10 orang dalam frame dengan fokus yang lebih cepat. Hal ini membuat kamu bisa berkreasi dengan hasil yang lebih maksimal. Kamu bisa ikut tren dance lagu Fortune Cookie dari JKT48 yang lagi viral, di mana kamu dan teman-teman kamu pasti akan jadi pusat fokus di video.

Tak ketinggalan, ada Vlogger View yang mampu membuat kamu merekam dengan lensa depan dan lensa belakang secara bersamaan. Dengan fitur ini, kamu juga bisa bikin video masak ASMR, bikin tren video What I Eat in a Day, bikin konten Get Ready with Me, sampai konten trick shot dengan dual view muka kamu dan konten utama yang dapat terekam bersamaan dan dapat merubahnya menjadi berbagai angle dengan lebih mudah.

Gunakan audio viral yang banyak digunakan orang

Bikin Konten TikTok Super HD Pakai Galaxy S22 5G dan S22+ 5G,  Bisa Langsung Masuk FYP!

Saat mengedit video TikTokmu, cobalah untuk memilih audio atau lagu yang sedang hits dan banyak digunakan orang. Pastikan juga audio ataupun lagu yang kamu gunakan sudah sesuai dengan isi kontenmu, ya! Galaxy S22 5G dan S22+ 5G memiliki fitur Dolby Atmos, yang memberikan suara berkualitas tinggi untuk kamu memilih audio dan lagu dengan lebih nyaman.

Namun, pengaturan suara ini tidak diaktifkan secara default, kamu harus mengaktifkannya secara manual. Untuk mengaktifkan Dolby Atmos, kamu harus membuka buka Settings > Sound quality and effects, lalu aktifkan Dolby Atmos. Dolby Atmos kemudian akan menyala secara otomatis untuk apa pun yang kamu dengarkan.

Buat interaksi dengan audience

Bikin Konten TikTok Super HD Pakai Galaxy S22 5G dan S22+ 5G,  Bisa Langsung Masuk FYP!
Cara lain yang dapat kamu lakukan agar video TikTokmu FYP adalah berinteraksi dengan pengguna TikTok lain. Kamu bisa memulai dengan mengomentari video orang lain yang kamu suka. Ingat, kamu harus menyampaikan komentar positif ya!

Dengan mengomentari video orang lain, terdapat kemungkinan akun TikTokmu akan dikunjungi oleh orang lain sehingga mereka dapat menonton video TikTokmu. Semakin banyak views pada kontenmu, maka semakin besar juga kemungkinan kontenmu dapat masuk FYP.

Berinteraksi dengan pengguna lain atau sekadar cari inspirasi konten yang lagi viral akan semakin nyaman dengan layar terbaik Dynamic AMOLED 2X di Galaxy S22 5G dan S22+ 5G yang menghasilkan warna tajam dan bold.

Pengalaman scrolling TikTok pun dijamin lebih smooth dengan Adaptive Refresh Rate hingga 120Hz, nggak akan terganggu deh dengan lagging. Bahkan, kamu bisa melakukan ini semua di indoor maupun outdoor dengan layar paling terang hingga 1300 nits untuk S22 5G dan 1750 nits untuk S22+ 5G.

Upload video TikTokmu di jam ramai (prime time)

Bikin Konten TikTok Super HD Pakai Galaxy S22 5G dan S22+ 5G,  Bisa Langsung Masuk FYP!
Kapasitas baterai 3.700mAh untuk S22 5G dan 4.500mAh untuk S22+ 5G yang tahan seharian bikin kamu bebas bikin konten kapan saja dan di mana saja. Ketahanan tersebut tidak terlepas dari dukungan prosesor Snapdragon 8 Gen 1 yang dibuat dengan fabrikasi 4nm terdepan dari Samsung yang membuat efisiensi konsumsi baterai meningkat hingga 30%.

Selain itu, dengan fitur Super Fast Charging, 25W untuk S22 5G dan 45W untuk S22+ 5G, kamu tak perlu menunggu lama untuk mengecas perangkat untuk kembali menggunakannya dalam membuat konten.

Dengan baterai awet yang membuat Galaxy S22 5G dan S22+ 5G siap menemani kamu di jam berapa pun, kamu bisa lebih leluasa dalam memilih waktu yang tepat untuk upload konten. Patut diketahui, untuk bisa masuk FYP, kamu perlu upload kreasi kamu di saat-saat prime time yang dapat berbeda tiap harinya.

Salah satu pertimbangannya adalah kamu harus memilih momen ketika orang-orang sedang beristirahat dari rutinitas bekerja dan belajar, bisa siang atau malam hari.

Galaxy S22 5G dan S22+ 5G punya fitur Nightography yang memungkinkan kamu merekam video di dalam kondisi low light dengan lebih terang, lebih vivid, dan lebih jernih. Dengan Nightography, kamu bisa bikin konten di cahaya redup maupun malam hari dengan lebih maksimal, seperti ring light challenge yang sempat populer atau konten jalan-jalan dengan cahaya warna-warni di dalam kota.

Kemudian, ada Portrait Video yang akan memberikan video bokeh, lengkap dengan efek- seperti big circle, color point, hingga glitch. Jadi, kamu bisa bikin video yang standout langsung dengan aplikasi kamera dan upload di aplikasi TikTok, cocok buat kamu yang mau bikin konten morning routine atau A Day in My Life dengan video bokeh yang nyata.

Gunakan hashtag yang sedang tren dan sesuai dengan video kamu

Cara lain yang bisa kamu lakukan agar videomu bisa muncul pada FYP banyak orang adalah dengan menggunakan berbagai hashtag yang saat ini sedang trending atau banyak digunakan orang. Namun, kamu juga harus memastikan bahwa hashtag yang kamu gunakan relevan dengan video TikTokmu.

Penggunaan hashtag juga akan membantu pengguna TikTok yang lain untuk memudahkan pencarian. Bahkan ada beberapa orang yang menggunakan hashtag #foryou, #FYP ataupun #foryoupage. Beberapa hashtag ini dipercaya mampu meningkatkan popularitas dari sebuah video.

Temukan #MyNewRules untuk bikin konten FYP dengan Galaxy S22 Series 5G di acara Consumer Launch

Consumer LaunchKini kamu bisa menciptakan cara baru dalam bekerja maupun berkarya dengan Galaxy S22 Series 5G yang bisa kamu dapatkan langsung, baik di toko daring ataupun toko retail.

Galaxy S22 5G dibanderol dengan harga mulai dari Rp11.999.000, sedangkan Galaxy S22+ 5G bisa kamu dapat dengan harga mulai dari Rp14.999.000. Baik Galaxy S22 5G dan Galaxy S22+ 5G tersedia dalam varian warna Phantom White, Phantom Black, Green, dan Pink Gold.

Kamu juga bisa mendapatkan berbagai promo menarik di acara Consumer Launch yang dimulai pada 4 Maret dengan keuntungan senilai hingga Rp3.600.000. Berikut berbagai penawarannya :

  • Cashback Bank partner hingga Rp.2.500.000
  • Diskon 75% untuk 1 tahun perlindungan Samsung Care+ 
  • Data plan dengan operator rekanan hingga 105GB selama 1 tahun 
  • 0% installment hingga 24 bulan

Acara Consumer Launch dapat kamu temukan di beberapa titik berikut :

  • Botani, Jakarta 16 - 20 March  
  • Bandung Electronic City, Bandung 23 - 27 March
  • Pakuwon Mall, Surabaya 23 - 27 March

Informasi lebih lanjut tentang Galaxy S22 Series 5G bisa dilihat di www.samsung.com/id.

Share :
Nur Abdillah

Nur Abdillah

Content Writer

1361 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT