Foto: Getty Images
Selama pandemi, masyarakat diharuskan memakai masker ketika berpergian kemana-mana. Masker yang dipakai di wajah terkadang menghalangi untuk membuka kunci layar hp dengan Face ID.
Oleh karena itu, Apple sebagai salah satu produsen hp terkemuka sedang mengembangkan fitur yang memungkinkan pengguna untuk membuka kunci layar hp iPhone dengan Face ID saat menggunakan masker. Fitur ini akan tersedia di iOS 15.4 Beta.
Kabar ini dibagikan oleh Brandon Butch, seorang Youtuber yang suka membedah produk Apple melalui akun Twitter pribadinya. Berdasarkan foto yang beredar, fitur ini dapat mengenali area sekitar mata untuk diautentikasi.
Untuk mengaktifkan fitur ini, pengguna bisa melakukannya di pengaturan Face ID pada perangkat iPhone. Pengguna hanya perlu menggeser tombol “Use Face ID with Mask” untuk menggunakannya. Terdapat juga fitur “Add Glasses” yang akan mengenali wajah pengguna secara akurat saat sedang memakai kacamata.
Selain Face ID, Apple juga akan menambahkan 37 emoji baru ke pembaruan iOS 15. Rumor lainnya mengatakan bahwa fitur ini hanya tersedia di seri hp iPhone 12 dan iPhone 13.