Foto: OnePlus
OnePlus 10 Pro baru saja diumumkan OnePlus di CES 2022 pada Selasa (4/1/2022), yang mengusung kamera Hasselblad dengan performa yang diklaim akan memenuhi ekspektasi para penggemar fotografi.
Hp OnePlus terbaru ini dibekali dengan triple kamera berkonfigurasi, yaitu 48 MP + 50 MP + 8 MP, serta dukungan kamera selfie beresolusi 32 MP.
Smartphone ini akan ditenagai dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 1. Namun sayangnya belum ada informasi yang menyebutkan kapasitas RAM dan penyimpanan internal yang tersedia. OnePlus 10 Pro juga dikabarkan akan berjalan dengan sistem operasi Android 12 sebagai OS bawaannya.
Walau belum ada informasi terkait ukuran layarnya, namun bisa dipastikan OnePlus 10 Pro akan mengusung layar Fluid AMOLED yang mendukung refresh rate 120Hz.
Selain itu, kapasitas baterai OnePlus 10 Pro mencapai 5000 mAh dengan fast charging 80W dan pengisian daya nirkabel 50W menggunakan teknologi AirVOOC.
Untuk kebutuhan audio dan hiburan, hadir dual speaker stereo, dengan fitur NFC dan Bluetooth 5.2 untuk dukungan konektivitasnya. OnePlus 10 Pro memiliki ukuran yang ramping dengan ketebalan 8.55mm.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi lebih lanjut terkait spesifikasi OnePlus 10 Pro. Termasuk apakah akan diluncurkan secara global di luar Tiongkok.