Dipublish pada Selasa, 16 Feb 2021 | 19:26

Bocoran Hyundai IONIQ 5, Lebih Luas Banyak Fitur

Hyundai IONIQ 5

Hyundai merilis foto terbaru  yang memperlihatkan interior luas dan serbaguna dari IONIQ 5 yang sangat dinantikan. 

Selanjutnya, Hyundai akan menyelenggarakan IONIQ 5 world premiere secara virtual pada tanggal 23 Februari 2021 mendatang.

IONIQ 5 merupakan model Battery Electric Vehicle (BEV) pertama dari Hyundai yang menggunakan Electric-Global Modular Platform (E-GMP). 

Platform khusus BEV ini memiliki baterai yang pipih yang memungkinkan interior kendaraan yang luas dan dapat disesuaikan.

Sehingga dapat menawarkan mobilitas yang dapat dipersonalisasi dengan konfigurasi fleksibel untuk  mengakomodasi penumpang dan barang muatan dengan nyaman.

Dilengkapi dengan materi dan tekstil yang ramah lingkungan, desain interior IONIQ 5 mencerminkan realisasi dari peningkatan minat konsumen terhadap transportasi pribadi yang mendukung kenyamanan serta permintaan akan produk yang lebih layak dan memenuhi kriteria yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

“IONIQ 5 merupakan sebuah perwujudan dari desain dan tampilan optimis yang menjawab ekspektasi konsumen di era mobil listrik saat ini,” ujar SangYup Lee, Senior Vice President and Head of Hyundai Global Design Center. “Wheelbase yang panjang diwujudkan dengan ruang dimensi yang baru. Kami merancang ruang khusus ini sebagai tempat yang sempurna untuk kembali memulihkan energi dan semangat penggunanya, layaknya seperti sedang berada di rumah.” tutur Lee.

Desain 'Living Space'

Hyundai IONIQ 5

IONIQ 5 memiliki perbedaan dari crossover mid-size lainnya, terutama bagi yang memiliki mesin internal combustion engine dan sistem Steer-by-Wire konvensional, dimana E-GMP memungkinkan wheelbase yang memanjang dan lantai mobil yang datar dan rata.

Pengemudi dan penumpang IONIQ 5 dapat dengan leluasa keluar masuk kabin dari kedua sisi ketika berada di tempat parkiran yang sempit. Hal tersebut dikarenakan lantai yang datar dan rata memungkinkan konsol tengah untuk bergeser maju dan mundur.

Konsep ini merupakan hasil penelaahan kembali hal-hal mendasar sehingga berhasil menghadirkan fungsi yang lebih besar dari sekedar konsol tengah yang statis.

Konsol tengah yang ada di IONIQ 5 tersebut mengadopsi model baru “Universal Island” menggantikan model-model konsol sebelumnya dan menjadi bagian utama dari pengalaman tema living space dari IONIQ 5.

Kursi pengemudi dan kursi penumpang depan dilengkapi dengan sandaran kaki yang memungkinkan penumpang untuk 'bersantai dan memulihkan energi' saat daya listrik kendaraan mereka sedang diisi ulang.

Semua kursi dapat dioperasikan dan disesuaikan posisinya, sehingga memudahkan orang dewasa di bagian depan untuk bermain dengan anak-anak mereka ataupun hewan peliharaan yang duduk di belakang.

Mengurangi dampak negatif pada lingkungan dengan interior berkualitas tinggi yang ramah lingkungan

Saat mengembangkan IONIQ 5, Hyundai sangat mengedepankan dan memikirkan apa yang diinginkan oleh konsumen dari sebuah mobil yang ingin digunakan.

Hyundai IONIQ 5

Salah satunya adalah keinginan akan perlunya solusi mobilitas yang ramah lingkungan dan meminimalisir dampak terhadap lingkungan.

Desainer Hyundai menjawab kekhawatiran tersebut melalui IONIQ 5 yang menggunakan material ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Kursi-kursinya dibalut kulit yang diolah dengan proses yang ramah lingkungan yang diwarnai dan diolah menggunakan minyak nabati yang diekstrak dari biji rami atau flaxseed.

Perlengkapan berbahan lembut lainnya yang tersebar di seluruh kabin terbuat dari bahan tekstil yang berasal dari serat yang ramah lingkungan dan berkelanjutan seperti komponen alami dari tebu, wol dan benang poly, serta bahan yang ditenun dari serat yang berasal dari hasil daur ulang botol plastik.

Permukaan lainnya seperti dasbor, tombol-tombol, roda kemudi, dan panel-panel pintu dilapisi dengan cat alami polyurethane yang terbuat dari minyak bunga rape flower dan jagung.

World Premiere dari IONIQ 5

Hundai IONIQ 5

Hyundai akan memperkenalkan IONIQ 5 pada acara World Premiere secara virtual yang akan dilaksanakan di tanggal 23 Februari 2021.

Pada perhelatan tersebut, Hyundai akan mengungkap secara detail tentang fitur-fitur inovatif IONIQ 5 dan bagaimana pelanggan dapat memperoleh manfaat dari model BEV ini.

Share :
Imam Ali

Imam Ali

Content Writer

1052 Posts

Berbekal photography dan multimedia desain membuka jalan ke perusahaan konsultan cekindo.com. Awali karir jurnalistik di Majalah Chip Foto Video. Ketertarikan pada teknologi dan gadget berkembang ke Majalah Chip dan Chip.co.id, mulai dari review gadget dan peripheral PC, berlanjut ke Tabloid Sinyal dan SinyalMagz. Hobi otomotif memberi kesempatan bekerja di Agency mengawal konten otomotif. Di Pricebook, membuat beragam artikel terkait news, ulasan dan review serta info pasar yang berbasis SEO.

ARTIKEL TERKAIT