Dipublish pada Selasa, 24 Sep 2024 | 16:53

Mengenal Lensa Summilux pada Xiaomi 14T Series, Andalan untuk Foto Malam Hari

harga xiaomi 14t seriesFoto: Xiaomi

Setelah memberikan sedikit bocoran Xiaomi 14T Series beberapa waktu lalu, Xiaomi kembali memberikan bocoran spesifikasi kamera dari perangkat smartphone terbarunya di Indonesia, yang merupakan hasil kolaborasi bersama Leica.

Xiaomi 14T Series diklaim memiliki peningkatan signifikan dalam kemampuan fotografi mobile, karena hp Xiaomi terbaru ini dibekali dengan kamera Leica berlensa Summilux, yang merupakan penerus lensa Summicron, dengan kemampuan untuk menangkap lebih banyak cahaya bila dibandingkan dengan pendahulunya.

Lensa Summilux yang terintegrasi dengan kamera Leica di Xiaomi 14T Series ini dirancang untuk fotografi malam hari, dengan peningkatan yang berfokus pada night photography, serta diklaim mampu menangkap gambar secara lebih hidup. Lensa ini dijanjikan mampu menghasilkan foto secara lebih detail di kondisi cahaya minim.

Hp Xiaomi terbaru ini mengusung konsep “Master Light, Capture Night”. Xiaomi mengungkap bahwa hp terbarunya ini hadir dengan kemampuan untuk menangkap momen dalam kegelapan ke tingkat berikutnya, sebab lensa Summilux pada smartphone ini memiliki aperture yang lebih besar, menjadikannya unggul dalam situasi minim pencahayaan.

Lensa Summilux di Xiaomi 14T Series memiliki aperture hingga f/1.6, lebih besar bukaannya bila dibandingkan dengan pendahulunya, lensa Summicron di Xiaomi 13T yang memiliki aperture f/1.9. Peningkatan ini memungkinkan lebih banyak cahaya yang masuk ke sensor kamera, sehingga foto yang diambil pada malam hari menjadi lebih terang, detail, dan tajam.

Selain itu, aperture dengan bukaan yang lebih besar ini memungkinkan efek bokeh yang lebih lembut dan alami, serta memberikan kesan visual yang lebih dramatis. Lensa Summilux juga diklaim mampu mengurangi noise pada foto, karena telah dipadukan dengan algoritma AI.

Xiaomi berharap kehadiran lensa Summilux pada Xiaomi 14T Series dapat memberikan fleksibilitas yang lebih tinggi kepada pengguna, untuk mengabadikan momen baik di siang maupun malam hari. Xiaomi 14T Series akan segera hadir di Indonesia. Kapan pastinya, kita tunggu saja.

Share :
Restu Aji Siswanto

Restu Aji Siswanto

Content Writer

1144 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan pada teknologi dan gawai menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja seakurat mungkin, melalui artikel dan ulasan produk.

ARTIKEL TERKAIT