Dipublish pada Kamis, 16 Sep 2021 | 17:27

New MG ZS Meluncur dengan Harga Mulai 200 Jutaan

harga mg zsFoto: MG Motor Indonesia

MG Motor Indonesia resmi meluncurkan New MG ZS yang menawarkan desain dan tampilan baru pada eksterior, interior, serta dapur pacu yang mengalami peningkatan untuk memaksimalkan performanya.

New MG ZS membawa sejumlah pembaruan dari sisi eksterior dan interior yang semakin mempertegas kesan stylish, pembaruan dari sisi transmisi, serta peningkatan pada sisi keselamatan.

Menurut Donald Rachmat, General Director MG Motor Indonesia, hadirnya New MG ZS diharapakan dapat meredefinisi ekspektasi para penggemar otomotif di Indonesia terhadap SUV yang ideal dan atraktif.

Arief Syarifudin, selaku Marketing and PR Director MG Motor Indonesia turut menambahkan, New MG ZS menawarkan suatu kombinasi dari gaya atraktif dan performa tinggi yang dibalut dengan kualitas Brit Dynamic.

Didukung oleh trim terbaru yaitu Activate, Ignite, hingga yang tertinggi, Magnify, New MG ZS menawarkan opsi varian warna mulai dari Arctic White, Scarlet Red, Silver Metallic, hingga Black Knight. 

Tampilan Eksterior Baru

harga mg zsFoto: MG Motor Indonesia

Desain eksterior New MG ZS memperlihatkan Exclusive High-gloss grille yang menghiasi sisi depan tetap menyangga logo ikonik dan klasik oktagonal MG. 

Bila menyusuri setiap sisi bagian depan pada mobil ini, akan ditemukan dua lampu besar LED projector headlights dengan desain yang lebih modern.

Tampilan Brit Dynamic dapat terlihat dari lekukan eksterior British Shoulder Line pada sisi samping yang mengalir tegas dari lampu besar hingga ke gagang pintu belakang.

Desain ini bersinggungan dengan garis di atasnya yang meluncur dari lampu belakang ke arah depan hingga ke area wheel arch untuk menonjolkan desain New MG ZS yang dinamis.

Tomahawk alloy wheels yang menghiasi keempat rodanya menambahkan kesan tampilan sporty yang diusung oleh New MG ZS.

Desain Kabin yang Berkelas

harga mg zsFoto: MG Motor Indonesia

New MG ZS memiliki ruang kabin yang lega dan nyaman, ditambah dengan kombinasi 6-way Electric Adjustable Driver Seat, pengemudi akan lebih mudah dan nyaman dalam mengatur posisi duduk hanya dengan sentuhan satu jari.

Nuansa interiornya dibalut oleh two-tone soft touch leather berkombinasi warna coklat-hitam pada dashboard, new front arm rest/konsol tengah, dan jok. 

Pada sisi tengah dashboard bertengger layar yang tampil dalam ukuran jauh lebih besar, 10.1 inci. Tombol kontrol turut mengalami pembaruan dengan desain piano button.

Dari layar ini, pengemudi bisa mengatur tingkat kesejukan AC dengan PM 2.5 Filter Air Purifying System untuk memastikan udara yang bersirkulasi dalam mobil tetap bersih dan segar.

New MG ZS sudah memanfaatkan 360° omni directional camera yang otomatis aktif saat hendak berbelok atau pun mundur.

Layar 7 inch digital instrument cluster yang tertanam di balik setir kemudi dapat digunakan untuk mengecek secara virtual kondisi mobil, ban (TPMS), bahan bakar, kecepatan laju mobil, dan ringkasan penggunaan mobil dengan tampilan yang lebih atraktif.

Peningkatan Performa Mesin dan Fitur

CVT 8-speed automatic transmission pada New MG ZS diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan pengemudi, karena dibuat untuk memberikan kehalusan saat perpindahan gigi.

Dengan kapasitas sebesar 1.5 L, SUV kompak ini memiliki tenaga yang dapat mencapai kekuatan maksimal 84 KW (114 PS)/6.000 rpm dengan torsi maksimal 150 Nm/4.500 rpm. 

Fitur keamanan dimaksimalkan dengan hadirnya 6 airbag yang tertanam untuk menjaga pengemudi dan penumpang sekaligus, ditambah dengan sistem otomatis yang akan membuka kunci saat mobil mengalami benturan hebat.

New MG ZS kini dibekali dengan electronic parking brake, hill start assist, hill descent control, dan sejumlah fitur keselamatan lainnya.

Harga dan Ketersediaan

MG Motor Indonesia berharap hadirnya New MG ZS ini akan dapat diterima dengan baik oleh konsumen di Indonesia. Harga New MG ZS dibanderol mulai dari Rp 269.800.000 untuk OTR DKI Jakarta.

New MG ZS ditawarkan dalam tiga trim, yaitu Activate, Ignite, hingga yang tertinggi, Magnify, dan tersedia dalam empat varian warna mulai dari Scarlet Red, Arctic White, Silver Metallic, hingga Black Knight.

Share :
Restu Aji Siswanto

Restu Aji Siswanto

Content Writer

1144 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan tersebut menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja melalui beragam artikel dan ulasan produk.

ARTIKEL TERKAIT