Dipublish pada Jumat, 20 Des 2019 | 13:35

3 Fitur + 5 Tips Galaxy A20s, Cocok Jadi Partner Bisnis Online

3 Fitur + 5 Tips Galaxy A20s
Maraknya penjualan online membuat peran smartphone menjadi sangat penting. Setidaknya ada beberapa fitur smartphone yang dibutuhkan para pemilik online shop, sebut saja kamera yang bagus, layar lebar hingga baterai besar. 

Kamera misalnya, sangat penting untuk mendokumentasikan produk-produk yang akan di jual. Foto produk ini juga nantinya bisa dipromosikan ke sosial media. Dengan hasil foto yang bagus tentu bisa menarik konsumen lebih banyak. Lalu layar yang luas juga dibutuhkan untuk lebih leluasa mengetik mengenai deskripsi produk serta berguna untuk memantau setiap produk yang di jual. 

Begitu pula daya tahan baterai, dibutuhkan yang bisa menyuplai daya lebih lama. Karena pastinya semua aktivitas berjualan online dilakukan melalui smartphone. Berjualan online memang memiliki beberapa opsi gadget, salah satunya menggunakan laptop, namun sekiranya berjualan online lebih praktis memakai smartphone karena mudah dibawa dan bisa dilakukan dimana saja.

Tidak perlu mencari smartphone mahal, terutama untuk Anda yang baru ingin membuka online shop. Yang terpenting bisa memenuhi kebutuhan untuk toko online Anda. Mungkin Anda bisa memasukkan Samsung Galaxy A20s ke dalam daftar.

Karena smartphone Samsung terbaru di 2019 ini sudah dibekali tiga kamera belakang, audio berkualitas dari Dolby Atmos serta baterai besar berkapasitas 4000mAh. Harga Samsung Galaxy A20s juga masih cukup terjangkau, mulai dari Rp2.299.000. 

Beberapa fitur unggulan Samsung Galaxy A20s yang sangat mendukung usaha online Anda ada di bawah ini, sekaligus tips untuk Anda.

Fitur dan Tips di Samsung Galaxy A20s

1. Tiga Kamera Belakang

3 Fitur + 5 Tips Galaxy A20s
Bagi penjual online, kamera smartphone menjadi faktor yang cukup penting. Dengan foto yang bagus, memungkinkan produk yang dijual terlihat menarik sehingga bisa meningkatkan penjualan. Dengan budget yang terjangkau, pengguna bisa memanfaatkan kamera di Samsung Galaxy A20s untuk berjualan. 

Ada tiga kamera belakang yang bisa digunakan dengan resolusi masing-masing 13MP + 8MP dan 5MP. Untuk kamera 13MP menggunakan lensa wide yang di dukung aperture f/1.8 dan fitur PDAF. Dengan aperture f/1.8 kamera ini memiliki pencahayaan yang bagus untuk menghasilkan foto yang terang dan tajam. 

Tips 1: pastikan jarak antara produk dan kamera tidak terlalu jauh untuk hasil yang lebih detail.

Tips 2: Manfaatkan kamera 8MP sudah berjenis Ultrawide dengan aperture f/2.2. Artinya pengguna bisa memotret dalam angle yang luas sehingga memungkinkan memfoto produk dalam jumlah yang banyak sekaligus dalam satu frame. Mengaktifkan kamera Ultrawide ini cukup mudah, hanya dengan menekan ikon tiga pohon yang ada di atas menu modus pemotretan.

Tips 3: Optimalkan efek bokeh agar foto produk makin menarik. Untuk memberikan efek bokeh, gunakan fitur live focus di Galaxy A20s. Dimana foto akan terlihat tajam pada bagian produk dan blur di bagian belakang (background). Dan Samsung menyediakan kamera depth sensor dengan resolusi 5MP. Disini pengguna bisa berkreasi untuk menghasilkan foto yang unik.

2. Baterai 4000mAh, Tahan Lama Seharian

baterai samsung galaxy a20s
Fitur lain yang juga sangat dibutuhkan para seller online adalah smartphone dengan baterai besar. Karena mereka harus selalu aktif memantau produk-produk yang dipasarkan. Mulai dari upload produk baru, promosi di sosmed, menerima notifikasi penjualan hingga membalas chat pembeli satu persatu yang bertanya mengenai deskripsi produk.    

Tapi tidak perlu khawatir, karena Samsung Galaxy A20s sudah menanam baterai yang berkapasitas 4000mAh. Cukup besar dan bisa digunakan untuk menemani aktivitas seharian. Dari hasil review Samsung galaxy A20s yang dilakukan, untuk pemakaian standar seperti chatting, browsing hingga aktif di sosmed baterainya tahan seharian (pagi hingga malam) dengan sisa dikisaran 15-20 persen.

Lalu gaming selama 1 jam baterainya berkurang antara 12-13 persen, dan streaming video HD dalam durasi 1 jam turun dikisaran 8-9 persen. Dengan demikian, pengguna masih tetap bisa melakukan aktivitas lain sambil memantau dagangan. 

Untuk pengisian baterainya sendiri sudah di dukung teknologi fast charging 15W plus port USB Type C. Untuk pengisian ulang baterainya hanya butuh waktu sekitar 2 jam dari posisi 0 – 100 persen. 

Tips 4: Jika ingin baterai lebih tahan lama lagi, aktifkan fitur power saving mode. Caranya: Buka apps Setting atau Pengaturan  pilih Battery atau Baterai  pilih Power Saving atau Hemat Daya. Dengan baterai yang tahan seharian, setiap order dapat dipantau tanpa kuatir keabisan daya Galaxy A20s. 

3. Audio Dolby Atmos

3 Fitur + 5 Tips Galaxy A20s

Sambil memantau penjualan, pengguna masih bisa mengisi waktu dengan menikmati konten multimedia. Menonton film, bermain game atau mendengarkan musik bisa menjadi alternatif yang tepat untuk mengusir jenuh, atau menambah informasi dan pengetahuan mengenai bisnis online melalui video edukasi di YouTube atau mendengarkan podcast.

Aktivitas menonton terasa puas ditemani layar lebar berukuran berukuran 6,5 inci serta resolusi HD+ 720x1560 pixel. Apalagi aspek rasio 19.5:9 menawarkan sudut pandang yang lebih puas. Makin seru sambil ditemani output audio dari Dolby Atmos yang terpasang di dalam Galaxy A20s. Tidak ada yang meragukan kualitas audio dari Dolby Atmos. 

Tips 5: Anda bisa mengatur output sesuai keinginan, termasuk mengatur level equalizer secara manual. Tambah asik lagi jika menggunakan headset, karena audio yang terdengar akan benar-benar terasa nendang.

Terbukti bukan keseruan melakukan pekerjaan bisnis online pada Galaxy A20s ini? Selain bisa mengambil keuntungan, Anda juga dapat menyelesaikan streaming movie seri yang sedang digemari dalam satu genggaman.

Bagi Anda yang ingin memiliki Galaxy A20s, saat ini adalah momen yang tepat karena terdapat promo year end dari Samsung. Untuk melihat promo Year End Sales Samsung Galaxy A Series, silakan mengunjungi link: https://www.samsung.com/id/offer/mobile/year-end-sale/.

Nama Ukuran Layar Detail Prosesor OS Version RAM Memori Internal GPU Resolusi Kamera Belakang Resolusi Kamera Utama Lainnya Resolusi Kamera Depan USB
Samsung Galaxy A20S RAM 3GB ROM 32GB 6.5 inch Snapdragon 450 9 3 GB 32 GB Adreno 506 13 MP 8, 5 MP 8 MP Type-C
Samsung Galaxy A20S RAM 4GB ROM 64GB 6.5 inch Snapdragon 450 9 4 GB 64 GB Adreno 506 13 MP 8, 5 MP 8 MP Type-C
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Share :
Nur Abdillah

Nur Abdillah

Content Writer

1361 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT