Foto: Pexels
Kebijakan pemerintah untuk menjalankan new normal harus dibarengi dengan tips yang membantu dan fleksibel. Saat bulan puasa Ramadhan dan menjelang Lebaran, tentunya ada beberapa cara menerapkan new normal yang bisa Anda lakukan, khususnya bagi yang masih bekerja di kantor, pelajar, mahasiswa, dan para ibu rumah tangga.
Perlu diakui, kita tidak bisa lagi menjalankan aktivitas seperti sedia kala dengan kebiasaan yang telah berubah ini. Untuk itu, dibutuhkan beberapa penyesuaian yang harus dilakukan.
Tips Menghadapi New Normal di Indonesia
Adanya pandemi ini memaksa kita untuk tidak menjadikannya halangan dalam beraktivitas dan bertindak selayaknya kondisi normal, dengan gaya hidup baru dan lebih aman tentunya.
Walaupun mayoritas masyarakat Indonesia sudah mendapatkan dua kali dosis vaksin, dan sebagian besar lainnya sudah mendapatkan dosis booster vaksin ketiga, namun potensi tertular Covid-19 masih ada.
New normal bukan berarti Anda bisa dengan bebas beraktivitas diluar tanpa memperhatikan aspek Kesehatan. Penyebaran virus bisa saja diminimalisir, namun Anda harus tetap berhati-hati, khususnya Ketika memasuki area yang ramai dan perlu melindungi diri dengan baik.
1. Gunakan Aplikasi Meeting Online
Foto: Pexels
Bila keadaan dan pekerjaan memaksa kita untuk melakukan pertemuan dengan klien atau kolega, pastikan untuk tetap mematuhi protokol social distancing.
Bila ada lebih dari 5 orang yang akan melakukan meeting, sebaiknya atur jadwal dengan melakukan meeting online. Berikut beberapa aplikasi yang bisa kita manfaatkan.
Zoom Meetings
Untuk yang masih harus bekerja di masa pandemi ini, dengan adanya new normal maka Anda harus mencari cara lain untuk meeting.
Salah satu caranya adalah menggunakan aplikasi Zoom Meetings, yang menjadi andalan banyak pekerja di masa penyebaran virus Corona ini.
Meeting yang dilaksanakan lebih dari 5 orang akan lebih baik jika dilakukan dengan cara online. Banyak hal yang bisa Anda temukan dari aplikasi Zoom Meeting ini, salah satunya adalah fitur berbagi layar dan batas peserta meeting yang sering tidak dibatasi.
Fitur lainnya dari Zoom Meeting adalah tersedianya pembagian peran Ketika meeting dilaksanakan, sehingga proses rapat akan terasa seperti nyata.
Google Meet
Panduan new normal bagi pekerja yang ingin melakukan meeting selanjutnya adalah menggunakan Google Meet. Sudah banyak yang tahu jika aplikasi ini memberikan berbagai macam kemudahan.
Fitur di dalamnya sudah sangat komplit meskipun Anda tidak menggunakan versi berbayar. Sama seperti aplikasi lainnya, Anda sudah bisa menikmati fitur rapat komplit seperti berbagi layar.
WebEx
Tidak kalah dengan dua aplikasi meeting sebelumnya, WebEx juga memiliki pengguna yang cukup banyak di masa pandemi ini. Kebanyakan pengguna aplikasi WebEx adalah para pebisnis dan perusahaan besar, maka fitur di dalamnya juga banyak yang berbayar.
Anda juga bisa melakukan perekaman saat rapat dan membagikan layar untuk presentasi seperti aplikasi meeting lainnya.
Skype
Nama aplikasi ini cukup populer di kalangan pengguna video conference, keamanan privasi pengguna juga sudah sangat terjamin.
Saat ini jika Anda membutuhkan tempat untuk rapat maka bisa dilakukan dengan menggunakan Skype. Aplikasi ini bisa digunakan baik oleh pengguna smartphone atau PC/Laptop.
2. Gunakan Aplikasi Uang Elektronik untuk Bertransaksi
Foto: Pexels
Sebisa mungkin, hindari berbelanja menggunakan uang fisik dan cari toko yang menerima pembayaran dengan uang elektronik.
Dengan melakukan ini, kita akan memperkecil terjadinya kontak antar sesama. Beberapa aplikasi uang elektronik yang bisa dimanfaatkan antara lain sbb:
OVO
Melakukan transaksi menggunakan uang elektronik akan lebih baik dan mudah di masa pandemi ini. OVO telah lama diandalkan untuk dijadikan sebagai salah satu media pembayaran, transfer, dan proses transaksi lainnya.
DANA
Media atau aplikasi pembayaran digital lainnya adalah DANA yang juga cukup populer. Sebagai salah satu dompet digital, Anda bisa menghindari sentuhan tangan Ketika melakukan transaksi apapun.
Hanya perlu menggunakan scan barcode saja, Anda sudah dapat melakukan semua transaksi yang dibutuhkan.
LinkAja
Kita juga bisa mengandalkan aplikasi pembayaran online LinkAja yang mulai populer saat ini. LinkAja sudah bekerjasama dengan perusahaan Telkomsel dan telekomunikasi lainnya.
Hal ini akan memudahkan Anda untuk membeli saldo digital seperti kuota internet dan pulsa. Bahkan untuk membayar pajak dan BPJS.
GoPay
Tidak kalah memudahkan, Gopay bisa diandalkan di tengah adanya pandemic saat ini. Gopay memiliki fitur yang sangat lengkap sehingga memudahkan Anda untuk melakukan transaksi.
Bahkan sudah dapat melakukan akses langsung ke M-banking untuk menambah atau Tarik saldo yang sudah ada. Cara ini sangat aman dilakukan ditengah penyebaran pandemi.
Aplikasi E-Commerce
Meskipun sering dibilang sebagai aplikasi berbelanja, e-commerce ini memiliki peran penting untuk menghadapi new normal. Anda bisa membeli segalanya melalui aplikasi belanja online, mulai dari kebutuhan pokok, topup dan saldo, juga berbagai aktivitas lainnya.
Beberapa e-commerce pun mulai membuat metode pembayaran mereka sendiri, seperti Shopee Pay yang juga bisa digunakan untuk berbelanja di toko atau cafe bertanda khusus.
Aplikasi M-banking
Kebutuhan bertansaksi jenis apapun saat ini bisa dilakukan dengan M-banking, Ketika Anda hanya perlu menyentuk ponsel dan menjalankan fitur untuk memulai transaksi, maka pembayaran sudah dapat dilakukan. Mudah, efisien, dan minim kontak fisik.
3. Gunakan Aplikasi Grocery untuk Berbelanja
Foto: Pexels
Selanjutnya adalah panduan new normal bagi ibu rumah tangga yang senang berbelanja kebutuhan sehari-hari di supermarket. Di masa kenormalan baru ini, berbelanja juga bisa dilakukan dari rumah dengan bantuan aplikasi belanja sayur dan buah. Ini beberapa rekomendasi kami.
SayurBox
Aplikasi SayurBox ini bisa menjadi panduan new normal bagi ibu rumah tangga untuk berbelanja kebutuhan memasak secara online. Aplikasi ini mendukung pembelian lebih dari 2000 jenis produk yang segar dan bisa langsung dibeli menggunakan aplikasi.
HappyFresh
Sebagai salah satu layanan pengantaran berbelanja online di sebagian kota besar Asia Tenggara, pengguna aplikasi ini cukup banyak. Anda bisa membeli kebutuhan pokok di lebih dari 500 toko yang bekerjasama. Untuk saat ini HappyFresh tersedia di 3 negara yaitu Indonesia, Malaysia, dan Thailand.
KlikMart
Banyak orang yang mempertimbangkan segalanya sebelum melakukan transaksi secara online. Mulai dari cara pembayaran, keuntungan, dan fitur lainnya.
Saat ini Anda tidak perlu khawatir jika ingin berbelanja kebutuhan secara online, KlikMart memberikan kemudahan untuk fitur COD yang dimilikinya.
Hal ini sangat membantu jika Anda tidak memiliki uang untuk di transfer saat berbelanja. Namun tentunya, kita harus tetap selalu memperhatikan protokol social distancing ketika membeli sayuran dengan metode COD.
Selain terdapat fitur transfer dan COD, pengguna juga bisa mendapatkan banyak keuntungan lain dan bonus menarik dari KlikMart.
Salah satunya adalah keuntungan gratis ongkir, biasanya diberikan bagi pengguna yang sering melakukan pembelanjaan menggunakan aplikasi.
Hypermart
Tidak mau kalah dengan yang lain, Hypermart juga menyediakan aplikasi untuk berbelanja secara online. Ada hal menarik yang diberikan oleh Hypermart melalui aplikasinya ini, salah satunya adalah berbelanja dan diantar langsung ke rumah dengan kemudahan pembayaran.
Anda bisa membayar dengan berbagai metode pembayaran online serta uang digital yang tersedia di aplikasi lain. Di aplikasi Hypermart sendiri, Anda bisa menemukan banyak keuntungan belanja yang disediakan.
Beberapa keuntungan yang bisa anda dapatkan diantaranya adalah potongan harga, cashback, dan keuntungan lain yang bisa Anda dapatkan Ketika menggunakan aplikasi tersebut.
GoShop
GoShop tidak kalah menarik dari aplikasi lain, dan bisa dijadikan sebagai aplikasi untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari secara online. Jika Anda ingin berbelanja menggunakan Goshop, maka akan mendapatkan banyak kemudahan mulai dari membeli, hingga barang yang diantar langsung ke rumah.
4. Gunakan Aplikasi Pesan Makanan
Foto: Pexels
Keinginan untuk kembali menyantap makanan favorit di restoran adalah sesuatu yang tidak bisa ditahan, namun dengan kondisi new normal, melakukan hal ini perlu pertimbangan.
Untuk amannya, sebisa mungkin lakukan pemesanan makanan saja, dan tidak datang langsung ke restoran. Berikut beberapa aplikasi pesan makanan rekomendasi kami.
GoFood
Membeli makanan saat ini tidak perlu Anda lakukan sendiri, dan hanya membutuhkan aplikasi memesan makanan online saja. Salah satunya adalah Gofood yang bergerak di bidang perpesanan makanan, Anda bisa menggunakan salso GoPay untuk bertransaksi.
GrabFood
Tidak berbeda jauh dari GoFood, saat ini GrabFood juga cukup populer untuk menjadi aplikasi pesan makanan secara online. Bahkan Anda tidak perlu memegang uang cash Ketika akan memesan makanan, cukup isi saldo OVO dan pembayaran bisa dilakukan dengan cara online.
Siap Menghadapi New Normal
Mengaplikasikan tips menghadapi new normal perlu untuk dilakukan demi menjamin kesehatan Anda selama masa pandemi Covid-19 ini. Kita diharapkan mampu hidup berdampingan dengan virus dan mencoba melawannya dengan beragam tips aman.
Hal paling penting yang harus dilakukan adalah menjaga diri, khususnya untuk menghindari sentuhan langsung dengan orang lain, menghindari tempat-tempat keramaian, dan mengganti aktivitas secara online. Stay safe, ya!