Dipublish pada Senin, 22 Mei 2017 | 11:15

Review Acer Swift 3: Laptop Stylish yang Memiliki Performa Optimal


Hadir dengan desain stylish, laptop Acer Swift 3 menawarkan performa optimal dengan prosesor Intel Core i7 yang berpadu dengan RAM 8GB dan SSD berkapasitas 512GB.

Laptop Acer Swift 3 merupakan salah satu perangkat yang dirilis Acer ke pasar Indonesia. Perangkat ini hadir mengunggulkan desain stylish dengan bentuk yang  ramping. Ketebalan bodinya hanya berkisar 17,95mm dengan bobot ringan, cocok untuk Anda yang bekerja secara mobile. Memiliki layar berukuran 14 inci dengan resolusi FUllHD, Acer Swift 3 menawarkan kinerja mumpuni dengan spesifikasi menengah atas.

Untuk mengetahui bagaimana performanya, berikut kesan Pricebook selama beraktivitas dengan laptop Acer Swift 3.

Desain


Kami sangat terkesan saat pertama kali melihat desain dan tampilan dari laptop Acer Swift 3 ini, ramping dan elegan. Bentuknya cukup stylish dengan sudut membulat yang menambah nilai estetika. Di bagian cover depan, terbuat dari metal, membuatnya terlihat elegan dan premium namun tetap ringan, hanya berbobot 1,55kg. Cukup ringan mengingat laptop Acer Swift 3 memiliki layar berukuran 14 inci. Nyaman untuk dibawa kemana saja, terutama untuk menyelesaikan pekerjaan ketika berada di perjalanan.

Bagian interior Acer Swift 3 memiliki ruang yang lapang dengan touchpad luas untuk kenyamanan mengetik. Kualitas touchpadnya cukup responsif dengan kemampuan zoom in dan zoom out yang smooth. Kualitas yang sama juga dirasakan saat mengetik melalui tombol-tombol chiclet keyboard yang empuk dengan jarak antar tombol yang ideal, sehingga dapat mengurangi kesalahan ketik.

Dibawah layar tersemat pemindai sidik jari yang berguna untuk masuk dengan cepat ke Windows. Fitur ini juga akan menjadi pelindung Anda dari resiko pencurian data dari tangan jahil. Yang menarik, Acer telah membuat engsel yang cukup kokoh menopang layar. Apalagi engsel ini memungkinkan Anda membuka layar hingga sudut 180 derajat ke belakang.

Port

Sarana koneksi yang disediakan juga cukup lengkap. Di sisi kanan, Anda akan menemukan port pembaca kartu, port USB 3.1 dan kensington lock. Di sisi ini tersedia juga port jack 3,5mm sebagai saluran output audio untuk terhubung ke headset. Di sisi kiri Acer menempatkan port USB 3.0, port charger serta output video HDMI. Menariknya, Acer juga memasang port USB type C yang memiliki peranan multifungsi. Dibandingkan USB biasa, USB type C menawarkan transfer data yang lebih cepat. Selain itu, port ini juga bisa Anda gunakan sebagai alternatif untuk mengisi ulang baterai laptop Acer Swift 3. Untuk mengisi ulang baterai dengan USB type C, pastikan Anda telah men-shut down laptop.

Layar IPS


Laptop Acer Swift 3 memiliki layar berukuran 14 inci dengan kualitas yang memadai. Resolusinya sudah FullHD 1080p dengan panel berenis IPS. Keuntungan dari layar IPS adalah memiliki sudut pandangan yang lebar, sehingga tampilan gambar masih terlihat dengan jelas dari sudut kemiringan tertentu.

Secara umum kami sangat menikmati kenyamanan tampilan layar Acer Swift. Gambar yang ditampilkan terlihat terang dan jernih. Apalagi Acer telah membenamkan teknologi Acer Bluelight Shield di layar Acer Swift 3, sehingga dapat melindungi mata dari kelelahan meski beraktivitas dalam waktu yang lama.

Fingerprint


Acer juga memperhatikan faktor keamanan kepada penggunanya. Salah satunya dengan menempatkan fitur Touch Fingerprint Scanner yang memberikan keamanan lebih. Saat ini fitur tersebut merupakan teknologi yang sedang populer di smartphone karena di klaim memproteksi lebih baik di banding password ataupun konsep kemanan lain.

Acer meletakkan fitur ini pada bagian kanan palm rest, atau dibawah keyboard, Dengan fitur pemindai sidik jari, Anda bisa memproteksi seluruh data prbadi yang ada pada perangkat. Tidak hanya itu, teknologi ini juga memungkinkan Anda untuk login lebih mudah dan cepat.

Proses otentifikasi juga cukup mudah, cukup letakkan salah satu jari di atas pemindai dan tinggal ikuti perintah yang tampil di layar. Tidak sampai lima menit, proses pengenalan sidik jari sudah selesai. Anda juga masih bisa menambahkan sidik jari lain sebagai alternatif saat mengalami kegagalan pengenalan untuk masuk ke Windows.

Performa


Laptop Acer Swift 3 hadir dengan beberapa konfigurasi hardware. Untuk perangkat yang kami uji dipersenjatai prosesor Intel Core i7-6500U yang dikombinasikan dengan memori RAM 8GB serta memori internal SSD 256GB. Secara teori, konfigurasi ini sudah sangat cukup untuk mendukung pekerjaan kantor ataupun kebutuhan tugas multimedia dengan penggunaan software yang kompleks.

Berdasarkan info teknis, Intel Core i7-6500U merupakan prosesor dual-core dengan clock speed 2.5 GHz dan 3.1 GHz yang memang diperuntukkan pada laptop tipis dan ultrabook. Dengan kecepatan tersebut, prosesor ini hanya membutuhkan daya rendah, berkisar 15 watt.

Selama beraktivitas dengan laptop Acer keren ini, kami tidak merasakan sesuatu yang mengganggu. Untuk menangani tugas sehari-hari laptop ini kami anggap sangat lancar, termasuk melakukan aktivitas multitasking. Menggunakan software editing gambar seperti Photoshop juga masih sanggup ditangani dengan baik.

Hanya saja, Anda hanya bisa memainkan game ringan yang tidak membutuhan grafis berat. Karena laptop Acer Swift 3 hanya mengandalkan pada kartu grafis bawaan dari Intel yaitu Intel HD 520.

Baterai


Baterai juga menjadi salah satu keunggulan yang ditawarkan laptop Acer Swift 3. Sebagai perangkat yang ergonomis, daya tahan baterai yang lama menjadi faktor penting. Menanam baterai berdaya 48 Wh yang di dukung prosesor low voltage, penggunaan energi di perangkat ini berjalan cukup efisien. Selama penggunaan untuk mengedit artikel dan foto, browsing dengan posisi wifi on, baterai di laptop tipis ini sanggup menyuplai daya selama 7 jam lebih. Lalu melakukan streaming video FullHD di Youtube melalui Wifi, selama satu jam baterainya berkurang sebesar 9 persen saja. 

Kinerja baterai tersebut bisa dikatakan sangat baik dan masih bisa diandalkan untuk Anda sangat yang mobile. Setidaknya saat melakukan perjalanan, Anda masih bisa beraktivitas lebih lama dengan laptop. Baik untuk mengerjakan tugas atau sekadar mengisi waktu luang dengan menikmati konten multimedia. Untuk mengisi kembali baterainya, hitungan kami hanya mencatat waktu selama 2 jam 45 menit (dalam kondisi laptop aktif namun layar off).     

Kesimpulan

Secara keseluruhan, laptop Acer Swift 3 merupakan perangkat komputasi yang sangat mumpuni untuk bekerja, menikmati konten multimedia dan tidak memiliki bentuk yang memikat mata. Apalagi bobot yang ringan memungkinkan penggunanya bekerja secara mobile. Jika Anda bukanlah orang yang mempersoalkan harga, laptop ini bisa dimasukkan dalam daftar buruan. Laptop Acer Swift 3 dengan prosesor Intel Core i7 6500U dan RAM 8 GB (Windows 10) ini dipasarkan seharga Rp 12.799.000.

Kriteria Spesifikasi
Ukuran Layar 14 inch
Resolusi Layar 1366 x 768 Pixel
Tipe Prosesor Core i7
RAM 8 GB
Kapasitas HDD -
Kartu Grafis Intel
Graphic Card Memory Size -
USB 3.0 1 Port(s)
OS Windows 10
Tipe Kartu Grafis HD Graphics 520
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel :
Review Moto Z: Cara Baru Berkomunikasi dan Menikmati Hiburan
Review: Samsung Galaxy A5 (2017), Si Cantik yang Tangguh Luar Dalam
Review Asus Zenfone 3 Max ZC553KL: Layar Lebih Lebar, Baterai Tetap Gahar
Share :
Nur Abdillah

Nur Abdillah

Content Writer

1361 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT