Dipublish pada Senin, 15 Mei 2023 | 14:01

Aplikasi digibank by DBS Hadirkan Fitur Dompet Maxi, Ini Kelebihannya

fitur baru aplikasi digibank by dbsFoto: digibank by DBS

Mengendalikan pengeluaran untuk mempertahankan perencanaan keuangan menjadi sebuah tantangan bagi sebagian besar orang, terlebih dengan penggunaan satu rekening yang menggabungkan kebutuhan biaya harian dan dana tabungan yang membuat alokasi dana menjadi sulit terlacak.

Untuk menghindari pemborosan, Bank DBS melalui aplikasi digibank by DBS, meluncurkan fitur baru bernama “Dompet Maxi” untuk membantu nasabah memilah alokasi dana tabungan sesuai dengan tujungan keuangan yang berbeda.

Menurut Erline Diani yang menjabat sebagai Head of Digital Banking PT Bank DBS Indonesia, fitur ini memberikan fleksibilitas dalam mengoptimalkan pengelolaan keuangan yang lebih teratur.

“Setiap nasabah memiliki tujuan keuangan yang ingin diwujudkan, namun seringkali tidak tercapai karena kurangnya pengaturan keuangan yang baik, dan kami menjawab kebutuhan tersebut melalui Dompet Maxi.”

Erline Diani menambahkan, “fitur ini memungkinkan nasabah untuk mengatur dana melalui dompet tabungan terpisah yang disesuaikan dengan peruntukannya masing-masing tanpa perlu memiliki lebih dari satu rekening tabungan. 

Nasabah juga dapat membuat hingga 20 dompet berbeda dan mempersonalisasi penamaannya sesuai kebutuhan seperti: Dompet Pendidikan, Dompet Dana Darurat, dan sebagainya.”

Fitur Dompet Maxi merupakan bentuk dari komitmen aplikasi digibank by DBS untuk menghadirkan layanan perbankan digital yang intuitif, pintar, dan dipersonalisasi yang merupakan perwujudan dari prinsip “Live More, Bank Less”.

“Kami berharap Dompet Maxi dapat menjawab aspirasi nasabah dalam mengatur keuangan secara strategis serta mempermudah aktivitas perbankan nasabah, kapanpun dan dimanapun selama 24/7 tanpa hambatan (hassle-free),” tutup Erline Diani.

Share :
Restu Aji Siswanto

Restu Aji Siswanto

Content Writer

1144 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan tersebut menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja melalui beragam artikel dan ulasan produk.

ARTIKEL TERKAIT