Dipublish pada Senin, 19 Apr 2021 | 16:57

Samsung Galaxy S22 Hadir Tanpa Kamera Sensor ToF?

Samsung Galaxy S22 Hadir Tanpa Kamera Sensor ToF?-0Foto: Gadget Technizo Concept

Samsung dikabarkan tidak lagi menggunakan sensor ToF untuk kamera belakang dari hp flagship Samsung Galaxy S22, yang rumornya akan diperkenalkan pada kuartal tiga tahun 2022.

Sensor ToF sendiri merupakan sebuah sensor yang bertugas untuk mengirimkan gelombang laser ke sebuah objek, yang kemudian akan dipantulkan kembali ke dalam sensor untuk menghasilkan foto (3D) dari hasil potret.

Samsung mengklaim bahwa sensor ToF tidak terlalu dibutuhkan untuk hp flagship, sehingga Samsung Galaxy S22 ini kemungkinan hadir tanpa menggunakan sensor ToF pada kamera belakangnya.

Samsung Galaxy S22 Hadir Tanpa Kamera Sensor ToF?-1Foto: Gadget Technizo Concept

Selain itu, Samsung Galaxy S22 ini juga kabarnya akan menggunakan kamera buatan Olympus. Kabar tersebut diketahui dari video yang diunggah oleh Gadget Technizo Concept di YouTube, yang memperlihatkan desain modul kamera belakang dengan tulisan “200 MP Olympus Camera” dari Samsung Galaxy S22 varian Ultra.

Kamera belakang dengan resolusi besar tersebut rumornya dapat menciptakan hasil potret yang lebih tajam dan pencahayaan yang lebih optimal.

Sementara untuk kamera depan dari Samsung Galaxy S22, tampaknya akan diletakkan di bawah permukaan layar dan tidak lagi menggunakan desain punch-hole seperti pendahulunya, Samsung Galaxy S21 Series.

Hingga kini masih belum ada informasi lebih lanjut terkait spesifikasi lainnya. 

Share :
Suci Risanti

Suci Risanti

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT