Dipublish pada Selasa, 14 Mei 2024 | 18:10

4 Tipe AC Polytron Smart Neuva Pro dengan Refrigerant R32

4 Tipe AC Polytron Smart Neuva Pro dengan Refrigerant R32-0
Sebagai salah satu produsen AC, Polytron, juga memiliki beberapa produk pendingin terbaru, salah satunya AC Smart Neuva Pro.

AC terbaru ini selain mampu menurunkan suhu ruangan dengan cepat, juga dapat mengatur kelembapan udara, menjaga kualitas udara di dalam ruangan, serta mengurangi risiko terkait panas.

AC Smart Neuva Pro selain pendinginan yang cepat yaitu 40% faster cooling, juga memiliki teknologi low voltage yang mengontrol penggunaan energi tetap hemat. 

Disisi lain, penggunaan AC Smart Neuva Pro dengan refrigerant R32 dapat menjaga lingkungan tetap terjaga. Karena R32 minim  potensi merusak lapisan ozon jika dibandingkan dengan refrigerant lain. 

R32 dikenal sebagai refrigerant yang lebih efisien yang berarti AC Neuva dengan R32 cenderung lebih hemat energi, ini tidak hanya mengurangi dampak lingkungan secara langsung dengan mengurangi konsumsi energi tetapi juga dapat mengurangi biaya energi bagi pengguna.

AC Smart Neuva Pro merupakan AC pintar yang pengaturannya dapat dilakukan jarak jauh melalui smartphone. Pengontrolan ini berupa menyalakan dan mematikan AC, mengatur suhu, dan mengatur jadwal operasinya yang dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan. 

Hingga dapat mengontrol dan memantau informasi kerusakan pada AC atau leakage detector. AC Smart Neuva Pro memiliki empat ukuran yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan luasan ruangan. Apa saja?

Tipe AC Polytron Smart Neuva Pro 

1. PAC 05 VZS (0,5PK)

Ukuran ini cocok digunakan untuk ruangan dengan luas sekitar 5 hingga 9 meter persegi. Biasanya untuk penggunaan di kamar tidur atau ruang kerja yang berukuran kecil. Harga AC Polytron 1/2PK ini dibanderol Rp 2,949,000.

2. PAC 09 VZS (1PK)

Ukuran ini cocok digunakan untuk ruangan sekitar 10 hingga 15 meter persegi. Ideal untuk kamar tidur yang agak besar, ruang tamu kecil – sedang, hingga ruang kerja sedang. Harga AC Polytron 1PK ini dibanderol Rp 2,929,000.

3. PAC  12 VZS (1,5PK)

Ukuran ini cocok digunakan untuk ruangan seluas 16 hingga 21 meter persegi. Biasanya digunakan untuk ruang tamu, ruang keluarga atau ruang makan. Harga AC Polytron 1/2PK ini dibanderol Rp 4,599,000.

4. PAC  18 VZS (2PK)

Ukuran ini cocok untuk ruangan besar seluas 22 hingga 30 meter persegi, misal untuk ruang keluarga yang besar, ruang rapat, ruang kantor dan lain sebagainya.Sayangnya tidak ada informasi lebih detail mengenai harga. Harga AC Polytron 2PK ini dibanderol Rp 5,999,000.

Polytron telah melengkapi pelayanan AC Smart Neuva Pro dengan layanan perbaikan selama  1 x 24 jam (untuk area tertentu) guna memberikan kemudahan dan kenyamanan penggunaan secara menyeluruh.

Share :
Nur Abdillah

Nur Abdillah

Content Writer

1361 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.

ARTIKEL TERKAIT