Dipublish pada Minggu, 5 Mei 2019 | 15:29

Fitur Terbaik OPPO F11, Gak Kalah Sama HP Flagship

fitur terbaik oppo f11

OPPO F11 sejatinya hadir menemani OPPO F11 Pro di pasar Indonesia. Namun untuk memberikan pilihan terhadap konsumennya, OPPO melepas kedua hp OPPO F11 Series ini di hari yang berbeda. Meski masuk dalam kategori F series, keduanya hadir dengan perbedaan yang cukup mencolok.

Terutama dengan OPPO F11 yang berbeda rupa dengan OPPO F11 Pro dalam beberapa aspek. Meskipun demikian keduanya bisa menjadi pilihan yang pas untuk masyarakat Indonesia yang menunggu kehadiran dari perpaduan antara kamera dan juga performa.

Fitur Terbaik OPPO F11

fitur terbaik oppo f111. OPPO merancang sistem ColorOS6 untuk medukung smartphone full screen pada jenis F kali ini. Sistem ini memiliki beberapa fungsi seperti riding mode, OPPO cloud service, Smart Assistant dan Gesture Navigation.

2. Teknologi Tetracell yang digunakan OPPO mampu menganalisis dan menggabungkan data yang diperoleh dari empat piksel berdekatan untuk membuatnya setara dengan ukuran piksel tunggal 1,6 mikrometer. Teknologi ini mampu menciptakan hasil foto yang lebih terang, jelas dan tanpa noise,terutama pada malam hari.

Selain itu, terdapat pula teknologi Ultra Night Mode  dan Color Mapping yang mampu melakukan pengurangan multi-frame noise, sehingga foto yang dihasilkan sangat memuaskan. Hasil foto lebih stabil, lebih tajam serta rentang dinamisnya lebih banyak.

fitur terbaik oppo f11

3. Merambah kebagian fotografie, Oppo F11 masih mengadopsi konsep hp desain waterdrop ” berponi “. Oppo F11 dibekali dual kamera canggih beresolusi 48 MP, f/1.8, PDAF + 5 MP, yang didukung teknologi AI. Dengan ini, dipastikan Oppo F11 mampu menjepret gambar dengan maksimal meski pada keadaan low light.

Sementara untuk kebutuhan selfeinya, Oppo F11 mengandalkan kamera beresolusi 16 MP, f/2.0, yang didukung teknologi AI, dan tentunya juga berfungsi untuk meminda wajah ( Face Recognition / Unlock ).

4. Teknologi ini sangat pas untuk memanjakan para pencinta game. Melalui teknologi ini gamers tidak akan merasa terganggu sebab Hyperboost memungkinkan series F11 bermain game online secara maksimal tanpa mengalami hambatan.

Kecemasan baterai akan cepat habis saat bermain tidak perlu dipikirkan lagi. OPPO menggunakan MediaTek Helio P70 CPU berfungsi untuk memonitor konsumsi daya yang dipakai sehingga konsumsi daya rendah dan baterai lebih tahan lama.

fitur terbaik oppo f11

5. Untuk sektor tenaga daya, Oppo F11 tidak perlu diragukan lagi ! Karena smartphone ini disokong baterai jumbo berkapasitas 4000 mAh, lengkap dengan pengisian kilat VOOC 3.0.

Kriteria Spesifikasi
Ukuran Layar 6.53 inch
Screen Resolution 2340 x 1080 Pixel
OS Android
Berat 190 g
Dimensi 161.3 x 76.1 x 8.8 mm
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Kelebihan Oppo F11 :

Material metal allumunium pada frame + backover polycarbonat. 
Desain kekinian, dengan sedikit poni dan bezel tipis ( ratio 19.5:9 ). 
Layar IPS LCD berukuran 6.53 inchi, yang nyaman dioprasikan dan cocok buat ngegame ataupun boroowsing – broowsing. 
Resolusi FHD+ ( 1080 x 2340 pixels ), yang membuat tampilan gambar layar terlihat begitu detail. 
Cornning Gorilla Glass 5. 
Mendukung kemampuan SIM Ganda yang dapat beroprasi secara bersamaan dengan slot MicroSD ( Dedicated ). 
Internet super kencang, dengan jaringan 4G LTE Cat12. 
Android 9.0 Pie, skin Color OS 6.0. 
Prosesor Mediatek Helio P70 Octa core, berkecepatan laju 2.1 GHz Cortex-A73. 
RAM 4 /6GB 
Memori Internal 64 /128 GB yang didukung MicroSD 256 GB
Fingerprint Scanner dan Face Recognition.
Kamera belakang Dual 48 MP, f/1.8, PDAF + 5 MP
Didukung kemampuan videos record mencapai 2160p ( 4K ).
Kamera depan water drop 16 MP + AI
Tenaga baterai berkapasitas 4000 mAh.
VOOC 3.0, hanya dalam kurung waktu 45 menit mampu mengisi daya 80%.

Kekurangan Oppo F11 :

Kamera depan tidak dilengkapi fitur pencahayaan ( LED flash ). 
 Slot SIM 2 tidak dapat digunakan secara bersamaan dengan slot MicroSD ( Hybrid ).
Share :
Imam Ali

Imam Ali

Content Writer

1052 Posts

Berbekal photography dan multimedia desain membuka jalan ke perusahaan konsultan cekindo.com. Awali karir jurnalistik di Majalah Chip Foto Video. Ketertarikan pada teknologi dan gadget berkembang ke Majalah Chip dan Chip.co.id, mulai dari review gadget dan peripheral PC, berlanjut ke Tabloid Sinyal dan SinyalMagz. Hobi otomotif memberi kesempatan bekerja di Agency mengawal konten otomotif. Di Pricebook, membuat beragam artikel terkait news, ulasan dan review serta info pasar yang berbasis SEO.

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT