Dipublish pada Selasa, 26 Feb 2019 | 16:59

Nokia 9 PureView, Hp dengan 5 Kamera Pertama di Dunia

nokia 9 pureview
Bersama HMD Mobile, Nokia kembali meramaikan pasar hp dunia dengan hadirkan hp 5 kamera pertama bernama Nokia 9 PureView. Termasuk di Indonesia, merek legendaris yang satu ini secara konsisten membawa produk hp terbaiknya untuk diburu konsumen.

Diperkenalkan pada ajang WMC 2019 di Barcelona, Spanyol, Nokia resmi merilis produk anyar yang diklaim sebagai hp dengan 5 kamera pertama di dunia. Hp Nokia terbaru di 2019 ini menyasar kalangan atas dan pecinta fotografi karena menyajikan kualitas apik berkat adanya lensa Zeiss. Lantas, bagaimana spesifikasi Nokia 9 PureView ini? Simak ulasannya.

Spesifikasi Nokia 9 PureView

Nokia 9 PureView
1. Desain

Terkait desain, sejatinya tak ada yang istimewa dari penampilan hp Nokia 9 PureView ini karena nyaris seripa dengan desain pada hp keluaran baru lainnya. Hp ini mengemas material metal dengan dimensi fisik berukuran 155 x 75 x 8 mm dan berat 172 gram. Namun yang menarik, hp Nokia 9 PureView menawarkan varian warna Midnight Blue yang tampak sangat stylish.

Masih soal fisik, hp Nokia 9 PureView turut dilengkapi dengan sertifikasi IP67 sehingga membuatnya tahan debu dan tahan air pada kedalaman 1 meter selama 30 menit. Selain itu, hp ini pun turut dilengkapi dengan fitur keamanan berupa sensor sidik jari yang disematkan pada bagian bawah layar, serta fitur Face Unlock.

2. Layar

Beralih ke sektor layar, hp Nokia 9 PureView menawarkan panel OLED QHD seluas 5,99 inch. Layar dengan rasio 18:9 tersebut memiliki resolusi QHD 1440 x 2880 dan telah didukung HDR10 dan teknologi PureDisplay untuk meningkatkan akurasi warna dan diklaim tetap nyaman saat dipandang di bawah paparan sinar matahari.

3. Kamera

Ditawarkan sebagai fitur utama, Nokia 9 PureView mengemas 5 sensor kamera utama pada bodi belakang, 1 sensor tambahan untuk kedalaman gambar dan LED flash dengan dual-tone. Untuk sensor utama, masing-masing kamera memiliki resolusi 12 MP dengan lensa f/1.8 Zeiss, di mana dua kamera merupakan sensor RGB dan tiga sisanya adalah sensor monokrom.

Kelima lensa pada hp Nokia 9 PureView memiliki panjang fokus yang sama yakni 28mm. Meskipun tidak dilengkapi dengan lensa wide-angle dan telephoto seperti kamera pada hp lainnya, namun Nokia menawarkan kemampuan yang fleksibel untuk dipakai menangkap gambar di berbagai kondisi dengan hasil yang sangat detail dan dinamis.

Tidak hanya itu, kamera depan pada hp Nokia 9 PureView juga sangat menarik. Melalui sensor berukuran 20 MP, kamera tersebut sanggup menghasilkan kualitas foto selfie yang detail berkat adanya fitur HDR. Selain itu, kamera depan pada hp ini juga dapat dipakai untuk merekam video 1080p pada 30 fps.

4. Performa

Di sektor performa, hp Nokia 9 PureView didukung dengan chipset Qualcomm SDM845 Snapdragon 845 yang terdiri dari prosesor Octa-core (4x2.8 GHz Kryo 385 Gold & 4x1.7 GHz Kryo 385 Silver). Dipadukan dengan GPU dari Adreno 630, RAM 6GB dan memori internal 128GB, tentunya hp ini siap diandalkan untuk dipakai gaming dan multitasking.

Nokia 9 pureview
5. Software

Selain dukungan lima kamera dan prosesor kelas atas, hp Nokia 9 PureView juga didukung dengan software berbasis Android One. Seperti yang kita ketahui, Android One merupakan OS murni Android 9.0 Pie yang didalamnya tidak dilengkapi bloatware sehingga lebih kencang dan fungsi multitasking bisa dilakukan secara lancar.

Selain itu, keunggulan pada Android One pada hp Nokia 9 PureView adalah jaminan update software selama dua tahun dan update keamanan selama tiga tahun per bulan, fitur Google Photos dengan unlimited storage, serta fitur menarik lain dari Android Pie seperti Battery Adaptive.

6. Baterai

Terkait daya tahan, hp Nokia 9 PureView mengandalkan baterai berkapasitas 3320 mAh yang sudah didukung dengan Quick Charge 3.0 dan wireless charging. Sementara itu, Nokia pun menjanjikan kualitas suara yang mumpuni berkat adanya teknologi audio dari Qualcomm aptX yang dapat diintegrasikan dengan Bluetooth speaker dan earphones.

Kriteria Spesifikasi
OS Version 9
Ukuran Layar 5.99 inch
Screen Resolution 2880 x 1440 Pixel
Detail Prosesor SDM845 Snapdragon 845
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2.8 GHz
GPU Adreno 630
RAM 6 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 12 MP
Resolusi Kamera Depan 20 MP
USB Type-C
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Harga Nokia 9 PureView

Menawarkan dukungan kamera berkualitas dan layar beresolusi tinggi, Nokia 9 PureView akan segera dijual di pasar global. Adapun, harga hp Nokia 9 PureView adalah $699 atau sekitar Rp9,7 jutaan.

Share :
Ardiansyah Hana

Ardiansyah Hana

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT