Era baru industri mobile semakin memanjakan konsumen dan kebutuhan mereka yang bervariasi. Para vendor hp pun tidak lagi membatasi diri untuk mengeksplorasi berbagai fitur baru, termasuk alternatif warna yang jauh dari kesan konvensional bagi konsumen.
Tidak terkecuali dengan Vivo yang baru saja merilis varian teranyarnya, yaitu Vivo V9. Jika sebelumnya hanya memiliki pilihan Black dan Gold, kini Vivo V9 hadir dalam warna terbaru, Cool Blue. Hanya saja, pilihan warna ini akan dirilis dalam jumlah terbatas. Rencananya, Vivo V9 warna Cool Blue Limited Edition ini akan diluncurkan pada penghujung April mendatang.
Desain glossy membuat tampilan biru pada Vivo V9 Cool Blue tampil semakin futuristik dan fashionable. Saat terkena cahaya, refleksi Vivo V9 Cool Blue menghasilkan gradasi warna biru muda hingga biru tegas di berbagai sudut. Bahkan, di cahaya temaram, tampilan smartphone ini pun sekilas bernuansa ungu muda.
Spesifikasi Vivo V9 Cool Blue
Spesifikasi Vivo V9 versi warna Cool Blue ini tidak mengalami perubahan dengan V9 sebelumnya. Ditenagai Android Oreo 8.1 pada Funtouch OS 4.0 terbarunya, Vivo V9 Cool Blue Limited Edition Ini punya banyak fitur menarik untuk dijelajahi. Selain fitur unggulan AI Selfie 24MP dan Dual Rear Camera AI Bokeh, fitur lainnya seperti mode edit dengan pilihan filter baru, AR Sticker dengan berbagai stiker yang unik dan playful saat selfie, serta Selfie Lighting dengan 4 pilihan pencahayaan yang artistik.
Selain itu, bagi penggemar mobile photography yang senang bereksperimen dengan shutter speed dan exposure kini dapat langsung mengaktifkan Professional Mode di mode kamera utama dapat berkat pembaruan OS V9 ini.
Warna Vio V9 Cool Blue semakin tampil gaya dengan desain ergonomis berbingkai tipis dan ultra-slim hanya 1.75mm. Saat digenggam, desain 3D pada sisi belakang V9 menyesuaikan dengan telapak tangan, serta tetap nyaman digunakan hanya dengan 1 tangan. Selain itu, rasio layar 90% yang jernih dengan resolusi layar Full HD+ membuat berbagai aktifitas bersama V9 semakin menyenangkan.
Harga Sama Tapi Unit Terbatas
Ditawarkan dengan varian harga sama yaitu Rp3.999.000, vivo V9 Cool Blue Limited Edition hanya diproduksi ribuan unit saja. Pengguna dapat memiliki hp terbaru Vivo ini dengan melakukan pre-order di online channel.
Atau melakukan pembelian langsung saat Super Day di gerai resmi Vivo Indonesia. Selain itu, ada souvenir eksklusif Vivo pada paket pembelian V9 Cool Blue Limited Edition ini.