Dipublish pada Rabu, 18 Apr 2018 | 18:50

Hasil Kamera Xiaomi Redmi Note 5, Foto Bokehnya Ciamik

Xiaomi Redmi Note 5
Xiaomi akhirnya membawa kabar gembira bagi penggemarnya di Indonesia. Karena Xiaomi resmi membawa produk teranyar mereka ke Tanah Air. Perangkat yang dimaksud adalah Xiaomi Redmi Note 5 yang mengusung fitur dual kamera dengan teknologi AI (Artificial Intelligence). 

Menjadi menarik, mengingat di pasar India konsep dual kamera belakang ini hanya disematkan pada Xiaomi Redmi Note 5 Pro, sedangkan Redmi Note 5 hanya dibekali kamera tunggal. Dan Xiaomi Redmi Note 5 di Indonesia ini serupa dengan yang rilis di negara asalnya, Cina. Dimana Xiaomi memasarkan Xiaomi Redmi 5 (tanpa Pro) di negeri Tirai Bambu tersebut dengan fitur dual kamera.

Artinya Xiaomi Redmi 5 versi India berbeda dengan Indonesia dan Cina. Perbedaan juga terlihat pada konfigurasi dual kamera yang dimaksud. Xiaomi Redmi 5 Pro (India) menggabungkan resolusi sensor 12MP + 5MP di kamera utama dan 20MP untuk kamera depan. Sedangkan di Indonesia mengusung resolusi sensor 12MP + 5MP di kamera utama dan 13MP untuk kamera depan.

Dual Kamera dengan Teknologi AI

Xiaomi Redmi Note 5
Sektor kamera memang menjadi salah satu yang diunggulkan Xiaomi Redmi Note 5. Dimana sensor utama sebesar 12MP + 5MP memiliki ukuran 1.4 micron, sehingga bisa menangkap lebih banyak cahaya dan memberikan hasil kamera Xiaomi Redmi Note 5 yang lebih baik dalam kondisi minim cahaya.

Kamera ini pun sudah dilengkapi dengan teknologi dual pixel yang mampu memberikan kecepatan auto focus. Dengan demikian, pengguna tidak akan kehilangan momen saat ingin memotret.

Untuk kamera depannya sudah memasang sensor 13MP yang dilengkapi dengan lampu LED Selfie. Meski menggunakan kamera tunggal, namun sudah bisa menghasilkan foto selfie bokeh dengan menggunakan modus portrait.

Redmi Note 5
Hasil kamera Xiaomi Redmi Note 5 juga makin maksimal karena sudah menggunakan teknologi Ai (Artificial Intelligence), sebuah fitur yang kini juga mulai banyak diterapkan sejumlah vendor pada kamera di hp mereka.

Dengan keberadaan teknologi kecerdasan buatan ini, dual kamera belakang di Xiaomi Redmi Note 5 mampu menghasilkan foto portrait dengan bokeh yang natural. Untuk modus portrait, kamera Xiaomi Redmi Note 5 menggunakan proses yang disebut semantic segmentation yang didasarkan pada algoritma deep learning yang kuat.

Secara teknis, semantic segmentation mencoba memahami dan memecah gambar pada tingkat pixel, serta memisahkan setiap pixel menjadi objek yang sebenarnya. Dan di dalam modus portrait, ada dua lapisan, latar belakang dan latar depan. Makin lengkap berkat dukungan aperture f/1.9, EIS (Electronic Image Stabilization), HDR, Burst Mode dan Panorama. 

Berikut hasil kamera Xiaomi Redmi Note 5 :

hasil kamera xiaomi redmi note 5
hasil kamera xiaomi redmi note 5
hasil kamera xiaomi redmi note 5Hasil foto selfie bokeh

Hasil foto di atas menunjukkan kualitas kamera Xiaomi Redmi Note 5 yang akan segera rilis di Indonesia. Foto bokeh yang dihasilkan terlihat sangat tajam, terang dengan background blur yang rapi.


Harga Xiaomi Redmi Note 5

Xiaomi Redmi Note 5 sendiri akan mulai dipasarkan pada tanggal 25 April 2018 mendatang melalui kerjasama dengan Lazada. Untuk harganya, Xiaomi Redmi Note 5 akan dipasarkan Rp2,499,000 untuk versi RAM 3GB dan ROM 32GB.

Sedangkan harga Xiaomi Redmi Note 5 versi 4GB dan ROM 64GB dibanderol Rp2,999,000. Melihat spesifikasi dan hasil kamera di atas, mungkin banyak yang tidak sabar menunggu Xiaomi Redmi Note 5 rilis di Indonesia.  

Kriteria Spesifikasi
OS Version 8
Ukuran Layar 5.99 inch
Screen Resolution 2160 x 1080 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 636
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2 GHz
GPU Adreno 509
RAM 4 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 5 MP
Resolusi Kamera Depan 13 MP
USB microUSB
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Share :
Nur Abdillah

Nur Abdillah

Content Writer

1361 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT