Menurut berbagai analis teknologi dunia bahwa kamera hp akan semakin canggih. Lihat saja, inovasi teknologi kamera terus berevolusi setelah dikuasi single len’s sampai 2016, kemudian disusul dengan dual len’s yang kian marak di penghujung 2017. Kamera dua lensa nantinya akan menjadi standar. Fenomena berikutnya adalah trend hp empat kamera.
Oleh karena itu, Luna menyiapkan kejutan melalui perangkat terbaru mereka. Vendor asal Korea Selatan ini kembali akan merilis Luna G8 yang dibekali fitur empat kamera sekaligus. Fitur empat kamera ini terdiri dari dual kamera depan dan dual kamera belakang. Tidak main-main, vedor asal Korea Selatan ini Luna G8 sudah mengadopsi sensor gambar Sony IMX 376 yang banyak digunakan pada hp premium.
Dimana kapasitas resolusi kamera depan Luna G8 menggunakan konfigurasi 20MP + 8 MP yang tidak hanya menghasilkan warna lebih natural, namun juga menghadirkan sudut pandang ekstra lebar 120 derajat. Dengan pilihan resolusi tersebut, penguna bisa berpindah mode kamera utama 20MP atau kamera 8MP untuk group selfie dengan wide angle 120 derajat.
Untuk dual kamera utama didukung resolusi 13MP dan 5MP yang akan bekerja secara simultan, dimana kamera utama digunakan untuk menangkap hasil yang ingin difokuskan sedangkan kamera kedua untuk menangkap hasil yang tidak fokus atau blur. Ketika menangkap obyek, software kemera akan mengkombinasikan dua gambar tersebut untuk menghasilkan gambar bokeh.
Terdapat pula fitur fotografi canggih lainnya, seperti timelapse, untuk menghasilkan video dalam gerakan yang dipercepat. Biasanya fitur ini digunakan para vloggers agar bisa menghasilkan konten video lebih menarik. Serta video stabilization yang bisa memperhalus goncangan sehingga hasil video tetap bagus meski tidak memakai tripod.
Fitur lainnya adalah slow motion video, fitur ini berfungsi untuk menghasilkan gerakan video lambat. Serta fitur GIF untuk membuat animasi dari sebuah kumpulan frame-frame foto, fitur Pic Note yang bisa membuat hasil foto bisa langsung di crop untuk dibuat foto saku. Sedangkan dari sisi performa, LUNA G8 dibekali prosesor octacore 2,6 GHZ dan RAM 4 GB.
Hanya saja, belum ada informasi lebih lanjut mengenai spesifikasi detail dari Luna G8. Namun kabarnya, Luna G8 akan hadir di Indonesia dalam waktu dekat. Jadi kita tunggu saja!
Berikut hasil foto kamera Luna G8:
Hasil foto bokeh Luna G8
Hasil foto Luna G8 mode profesional
Baca juga artikel :
Luna G55, Siap Panaskan Pasar Ponsel Android 4G LTE Tanah Air
Luna Smartphone Resmi Dijual di Indonesia, Harga Rp 5,4 Juta
Luna, Phablet Android Marshmallow Dari Foxconn dengan Cita Rasa iPhone