Dipublish pada Kamis, 26 Okt 2017 | 11:50

3 Hp ASUS Zenfone 4 Series Dirilis, Andalkan Fitur Dua Kamera

Asus Zenfone 4 selfie pro
Setelah merilis Zenfone 4 Max Pro yang dilengkapi dual kamera belakang, kini ASUS kembali memasarkan tiga hp andalan mereka ke pasar Indonesia. Tiga produk anyar tersebut mencakup ASUS Zenfone 4 Selfie, ASUS Zenfone 4 Selfie Pro dan ASUS Zenfone 4 Max.

Sesuai namanya, ASUS Zenfone 4 Selfie dan ASUS Zenfone 4 Selfie Pro memang lebih ditujukan pada pengguna yang hobi foto selfie atau swafoto. Karena keduanya sudah dibekali fitur dua kamera depan yang menghasilkan foto selfie terbaik.

Keduanya menawarkan kelebihan masing-masing dan pengguna bisa memilih model mana yang paling pas untuk ia gunakan. Namun tentunya ada beberapa perbedaan ASUS Zenfone 4 Selfie series ini.

“Sudah waktunya ASUS menghadirkan solusi terbaru untuk penggemar selfie di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Untuk itu kami menghadirkan 2 model ASUS ZenFone 4 Selfie untuk dipilih. Keduanya punya karakteristik berbeda dan cocok untuk berbagai segmen pengguna,” ,” ucap Jerry Shen, Chief Executive Officer ASUS.

Tidak hanya itu, ASUS juga membawa ASUS Zenfone 4 Max yang menjadi seri terjangkau dari varian Zenfone 4 Max series. Meski demikian, hp ini masih tetap mengusung fitur dua kamera belakang yang akan disokong baterai berkapasitas besar.

ASUS ZenFone Selfie Pro ZD552KL

ASUS ZenFone Selfie Pro ZD552KL
ASUS ZenFone Selfie Pro ZD552KL bisa dipilih  untuk pengguna yang membutuhkan hp khusus selfie dengan kemampuan maksimal. Dukungan spesifikasi sangat bertenaga dengan prosesor octa-core dan RAM 4GB. Kamera depannya sendiri mampu memotret dengan resolusi tinggi dengan teknologi khusus yang dikembangkan oleh ASUS.

Kamera selfie utama ASUS ZenFone Selfie Pro ZD552KL memanfaatkan kemampuan dua buah pixel image sensor Sony IMX362 yang setelah dikombinasikan dengan teknologi ASUS DuoPixel dapat menghasilkan foto dengan resolusi tinggi, 24 megapixel. Lensa dengan aperture besar, yakni f/1.8, diperkuat ASUS SuperPixel Engine, memastikan performa fotografi yang sangat baik pada kondisi low-light.

Adapun untuk memotret pemandangan atau wefie, sebuah kamera wide dengan sudut 120o juga disediakan. Yang menarik, pengguna beralih dari satu kamera ke kamera lain dengan sangat mudah, hanya dengan menekan satu tombol. Hp selfie dan ZenFone 4 Selfie Pro dibanderol seharga Rp4.999.000. 

Kriteria Spesifikasi
Ukuran Layar 5.5 inch
OS Version 7
Detail Prosesor Snapdragon 625
GPU Adreno 506
RAM 4 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 16 MP
Resolusi Kamera Depan 2 12 MP
Kapasitas Baterai 3000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

ASUS ZenFone 4 Selfie ZD553KL

ASUS ZenFone 4 Selfie ZD553KL
ASUS ZenFone 4 Selfie ZD553KL menawarkan keseimbangan antara performa dan kemampuan kamera yang baik. Kinerjanya cukup mumpuni dengan prosesor octa-core dan RAM yang juga berkapasitas 4GB. Untuk aktivitas selfie, kamera depan resolusi 20MP hadir dilengkapi kamera wide dengan resolusi 8MP. Kamera belakangnya sendiri memiliki resolusi 16MP.

Untuk harga ASUS ZenFone 4 Selfie sendiri dipasarkan Rp3.499.000

Kriteria Spesifikasi
Ukuran Layar 5.5 inch
OS Version 7
Detail Prosesor Snapdragon 430
GPU Adreno 430
RAM 4 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 16 MP
Resolusi Kamera Depan 2 8 MP
Kapasitas Baterai 3000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

ASUS ZenFone 4 Max

ASUS Zenfone 4 maxASUS ZenFone 4 Max ZC520KL punya keunggulan utama sama seperti varian ZenFone Max lain, yakni pada kemampuan baterainya, ZenFone 4 Max terbaru kali ini dipasarkan di harga yang sangat terjangkau dibanding varian yang sudah lebih dulu hadir di pasaran Indonesia.

Dibanding varian sebelumnya, ZenFone 4 Max didesain lebih kompak namun tetap menawarkan masa aktif baterai yang sangat panjang. Dengan layar 5,2 inci resolusi HD serta prosesor quad-core, smartphone yang diperkuat baterai sebesar 4.100mAh ini tetap smooth dengan RAM 3GB dan storage 32GB. Termasuk tetap membawa fitur dua kamera belakang dan kamera wide.

Dengan kapasitas baterai besar, hp ini bisa menjadi powerbank dengan kemampuan reverse charging hingga 1A. Selain itu juga menawarkan masa aktif baterai hingga 37 hari dalam modus standby di jaringan 4G. Adapun untuk talk time, dengan ZenFone 4 Max pengguna bisa berkomunikasi voice hingga 31 jam atau browsing web lewat konektivitas WiFi selama 21 Jam. Harga ASUS Zenfone 4 Max akan dipasarkan di Rp2.299.000.

Kriteria Spesifikasi
Ukuran Layar 5.2 inch
OS Version 7
Detail Prosesor Snapdragon 425
GPU Adreno 308
RAM 3 GB
Memori Internal 32 GB
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 5 MP
Kapasitas Baterai 4100 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan  

Baca juga artikel :

7 Perbedaan ASUS Zenfone 4 Selfie dan ASUS Zenfone 4 Selfie Pro 

ASUS Zenfone 4 Selfie dan Selfie Pro Rilis di Indonesia 25 Oktober 2017 

ASUS Zenfone 4 Max Pro Dirilis, Ini Hasil Foto Dual Kameranya 

Share :
Nur Abdillah

Nur Abdillah

Content Writer

1361 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.

ARTIKEL TERKAIT