Dipublish pada Selasa, 16 Mei 2017 | 09:15

5 Desain Vacuum Cleaner Canggih yang Bikin Kamu Berdecak Kagum!

image by coroflot.com

Umumnya, vacuum cleaner yang beredar saat ini memiliki bentuk dan desain yang hampir sama, terdiri dari motor listrik, filter untuk menyimpan kotoran, selang, pipa sambungan dan nozzle.

Inovasi vacuum cleaner kebanyakan berfokus pada penggunaan daya yang lebih awet. Namun, kami menemukan  beberapa vacuum cleaner konsep masa depan dengan bentuk yang unik dan futuristik, kemungkinan besar akan menghiasi pasar produk vacuum cleaner di masa depan.

Nah, ini dia 5 vacuum cleaner konsep masa depan yang pastinya keren dan berbeda dengan kebanyakan vacuum cleaner yang ada di pasaran saat ini!

Electrolux Verse

Electrolux Verse menerapkan konsep berbeda dengan kebanyakan vacuum cleaner karena memadukan dua pembersih sekaligus, satu vacuum cleaner besar dan kecil yang bisa ditarik dan membersihkan debu tanpa memakai listrik. Hadir dengan gaya futuristik yang terkesan sangt modern, konsep ini diciptakan oleh desainer bernama Scott Pancioli.

Electrolux Hand Cleaner

Selanjutnya adalah konsep vacuum cleaner portable dari merek Electrolux. Konsep terbaru dari vacuum cleaner handheld ini adalah ukurannya yang jauh lebih ringkas ketimbang produk sejenis yang ada di pasaran, fit di genggaman dan bisa dibawa dan di simpan dengan sangat mudah karena ukurannya yang sedikit lebih besar dibandingkan hape.

Purifi

Sejatinya, vacuum cleaner dan air purifier memiliki mesin yang sama, namun berbeda fungsi. Kali ini, desainer Nicole Assini melakukan modifikasi tata letak komponen dan intensitas kipas internal sehingga tercipta konsep vacuum cleaner handheld yang berpadu dengan fungsi air purifier saat dicolokan ke stop kontak. Selain itu, alat ini pun disertai filter HEPA yang bisa menyerap kotoran dan bisa dicuci bersih sehingga tetap higienis.

Cordless Cyclonic Vacuum Cleaner

Konsep lainnya adalah Cordless Cyclonic Vacuum Cleaner yang mengutamakan fungsionalitas, fleksibilitas dan kemudahan penggunaan. Vacuum cleaner ini hadir dengan sejumlah adapter berukuran saku yang bisa digunakan untuk membersihkan daerah yang sulit dijangkau, serta filter yang bisa memisahkan ukuran debu sehingga alat bisa berumur panjang dan lebih awet.

Aircuum

Terakhir adalah Aircuum yang memadukan dua fungsi sekaligus yakni vacuum cleaner dan air purifier. Berbeda dengan Purifi, konsep satu ini bisa bekerja sekaligus karena saat kamu membersihkan debu di lantai, air purifier akan ikut bekerja otomatis sehingga udara di rumah akan selalu steril.

Baca juga artikel :
Takut Tagihan Listrik Membengkak? 9 Vacuum Cleaner Ini Watt-nya Rendah Kok!
Electrolux NutriFresh, Kulkas Hemat Energi yang Menjaga Kesegaran Makanan
5 Aplikasi Cleaner Handphone Android Terbaik Agar Kinerja Makin Ciamik

 

Share :
Ardiansyah Hana

Ardiansyah Hana

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT