Akhirnya pabrikan LG merilis smartwatch terbarunya secara resmi. Tidak hanya satu smartwatch saja, LG mengumumkan dua smartwatch sekaligus, yaitu LG Watch Style dan LG Watch Sport.
Kedua smartwatch LG ini mengemas sistem operasi terbaru Android Wear 2.0. OS ini menawarkan sejumlah pengalaman baru bagi pengguna wearable device, salah satunya adalah Google Assistant yang memungkinkan pengguna bisa membalas SMS, menentukan navigasi dan membuat catatan hanya dengan mengucapkan “Ok Google” atau menekan tombol power.
Kedua smartwatch LG ini memiliki jeroan yang menarik. Saat kamu melihat tombol tengah yang berada di sisi kanan, tombol tersebut dapat diputar seperti jam tangan standar, namun memiliki fungsi yang canggih layaknya Apple Watch yang bisa menggulirkan layar hanya dengan memutar tombol.
LG Watch Sport
Terkait penggunaan desain, smartwatch LG Watch Style dan LG Watch Sport memiliki perbedaan. Untuk seri Watch Style ia dibekali sertifikasi IP67, sementara versi Watch Sport sudah dilengkapi sertifikasi IP68 yang tahan debu, juga menggunakan bodi berbahan stainless steel, lapisan Corning Gorilla Glass 3 dan strap yang memakai bahan polyurethane.
Selain perbedaan desain dan material, LG Watch Sport juga lebih unggul karena memiliki sederet fitur canggih seperti sensor laju jantung, barometer, speaker dan GPS yang tidak tersedia di seri Watch Style. Sementara keduanya sudah dilengkapi konektivitas seperti 4G LTE dan dukungan NFC untuk membantu transaksi menggunakan Android Pay.
LG Watch Style
Soal performa, LG Watch Style memasang chipset Qualcomm Snapdragon Wear 2100 yang ditemani dengan memori penyimpanan berkapasitas 4GB, RAM 512 MB dan dukungan pengisian baterai secara wireless. Sementara itu, smartwatch LG Watch Sport memiliki performa yang sedikit lebih prima karena mengemas dukungan RAM berkapasitas 768MB.
LG Watch Style sendiri hari dengan dukungan panel P-OLED seluas 1,2 inci berresolusi 360 x 360 pixel dengan kerapatan 299 ppi, juga baterai berkapasitas 240 mAh. Sementara itu, smartwatch LG Watch Sport mengemas layar lebih P-OLED berukuran lebih besar 1,38 inci, dengan resolusi 480 x 480 pixel dan kerapatan 348 ppi, serta baterai dengan kapasitas 430 mAh.
Saat ini, kedua smartwatch LG ini sudah dijual di pasar Amerika Serikat melalui operator Verizon dan At&T, menyusul kemudian pasar di negara Kanada, Rusia, Arab Saudi, Afrika Selatan, Korea Selatan, Taiwan dan Inggris.
Untuk smartwatch LG Watch Sport akan dibandrol seharga US$ 349 atau setara Rp, sedangkan seri Watch Style dijual dengan harga lebih murah yakni US$ 249 untuk varian warna titanium dan silver, serta US$ 279 untuk varian warna rose gold.