Sejauh ini, laptop murah berbasis Chrome OS kalah populer ketimbang laptop yang menjalankan sistem operasi Windows.
Akan tetapi, laptop murah dengan Chrome OS sepertinya akan naik daun. Setelah Samsung meluncurkan Chromebook Pro, kini giliran produsen asal Taiwan, Acer, yang memperkenalkan laptop bertajuk Chromebook 15.
Melalui Acer Chromebook 15 seri CB3-532-C47C, pabrikan ini menawarkan laptop dengan layar besar seluas 15,6 inch yang memiliki resolusi 1366 x 768 piksel. Sekalipun resolusinya masih sebatas HD, namun layar pada laptop ini tetap jelas saat digunakan di bawah paparan sinar matahari.
Mengusung desain yang modern, Chromebook 15 juga dilengkapi dengan keyboard yang disertai lampu backlight LED serta TouchPad yang lega sehingga bisa memberikan kenyamanan pada pengguna saat mengetik.
Masih pada sektor bodi, penggunaan material pada laptop dengan Chrome OS , yang memiliki bobot seberat 1,95 gram ini pun tergolong tangguh karena diklaim bisa tahan jatuh dari ketinggian 58 cm.
Soal performa, Acer Chromebook 15 mengandalkan CPU Intel Celeron N3060 dengan prosesor Dual Core 1.60 GHz. Kemudian, ada pula dukungan Intel HD Graphics 400, RAM LPDDR3 2 GB dan memori internal 16 GB.
Kekurangannya, laptop Chromebook ini memang tidak memiliki kapasitas penyimpanan yang besar. Akan tetapi, kamu bisa menambah kapasitas memori melalui slot microSD yang tersedia dan memanfatkan layanan cloud storage dari Google Drive berkapasitas 100 GB secara gratis.
Fasilitas lain yang tersedia pada laptop murah ini adalah konektivitas WiFi 802.11 a/c, Bluetooth 4.2, dua buah port USB 3.0 dan port HDMI. Sementara itu, baterai 3 cells berkapasitas 3950 mAh diklaim sanggup bertahan selama 12 jam dalam pemakaian aktif.
Tentu saja keunggulan dari laptop berbasis Chrome OS adalah kemampuannya yang bisa menjalankan beberapa aplikasi Android. Saat ini, laptop murah Acer Chromebook 15 CB3-532-C47C sudah dijual di pasar Amerika Serikat dengan bandrol US$ 199 atau setara Rp 2,6 jutaan.