Beberapa minggu yang lalu, Asus telah memperkenalkan jajaran produk dari Zenfone 3. Tak tanggung-tanggung dalam kesempatan tersebut, Asus memperkenalkan seri Asus Zenfone 3, Zenfone 3 Deluxe dan Zenfone 3 Ultra.
Namun, ternyata seri Zenfone terbaru tidak hanya itu. Baru-baru ini Asus juga memperkenalkan Asus Zenfone Pegasus 3. Ini merupakan varian ponsel Android murah dengan spesifikasi mumpuni untuk pengguna berbudget rendah. Asus tampaknya ingin menyasar kelas lebih perangkat low-end yang ternyata cukup laris dibeberapa negara berkembang. Lalu, seperti apa detail dari perangkat terbaru Asus ini?
Pada dasarnya seri Zenfone Pegasus 3 ini merupakan varian yang paling rendah dalam seri Zenfone 3. Namun, kenyataannya Asus tetap menghadirkan bodi metal pada sekujur bodi perangkat yang membuatnya tampak mewah. Selain itu, untuk dimensi, perangkat terbaru Asus ini memang lebih kecil dibanding seri asli Zenfone 3. Dimensi yang lebih kompak membuat ponsel bisa nyaman digenggam dan disimpan.
Dibagian layar, Asus memasang layar lebih kecil yakni 5,2 inci. Layar ini dibekali resolusi 1280 x 720 pixels dan teknologi IPS. Spesifikasi layar ini memang rendah namun masih cukup ideal untuk menonton video hingga bermain game.
Beranjak ke bagian dapur pacu, Asus Zenfone Pegasus 3 menggunakan mesin kelas menengah. Asus memasang prosesor quad-core dengan kecepatan 1,3 Ghz. Dibagian RAM, Asus menghadirkan dua versi RAM yakni RAM 2 GB dengan memori interbal 16 GB serta RAM 3 GB dengan memori internal 32 GB. Spesifikasi ini cukup cepat dan lancar untuk multitasking dan penggunaan harian. Ponsel low – end ini juga sudah disokong sistem operasi Android 6.0 Marshmallow dengan Zen UI 3.0.
Untuk kamera, Asus menggunakan kamera utama 13 MP dan kamera selfie 5 MP. Spesifikasi kamera ini lebih rendah dibanding seri Zenfone 3 yang menggunakan kamera utama 16 MP dan kamera depan 8 MP.
Terakhir untuk baterai, Asus Zenfone Pegasus 3 menggunakan baterai besar 4100 mAh.
Sayangnya hingga saat ini belum ada keterangan resmi mengenai ketersediaan perangkat ini secara global. Kita nantikan saja info lebih lengkapnya mendatang.