Mengikuti perkembangan pasar di tahun 2016, Apple akhirnya menghadirkan varian update Apple MacBook 2016. Dalam seri laptop premium ini, Apple menghadirkan sejumlah perubahan yang diklaim sangat berguna untuk penggunaan harian.
Memang kalau diperhatikan, perubahan yang diusung masih bersifat minor, namun diantara laptop premium lainnya, Macbook terbaru ini akan sangat menggoda. Pasalnya, Apple menghadirkan pilihan mesin yang lebih cepat, baterai yang lebih tahan lama dan pilihan warna bodi yang lebih beragam.
Dari sisi desain, Apple Macbook 2016 memang tidak banyak berubah. Laptop high-end ini masih tampil dengan desain yang tipis dan ringan. Laptop ini masih memiliki tebal 13,1 mm dan berat 1 kg saja. Bahkan, kalau diperhatikan dengan seri 2015, versi 2016 sangat mirip. Perbedaan mungkin hanya tampak dari pilihan warna yang lebih segar dan baru. Apple menawarkan warna bodi gold rose, gold, grey hingga silver.
Baca juga: 3 Varian laptop HP Envy Edisi 2016 Resmi Diperkenalkan
Hal ini memang sedikit mengecewakan karena banyak yang ingin Macbook tampil lebih baik lagi. Semoga saja di tahun 2017 nanti Apple menghadirkan perubahan desain yang baik.
Untuk layar, Apple masih memasang layar 12 inci. Layar ini disokong teknologi IPS retina display dengan resolusi 2304 x 1440 pixels. Ini masih sama dengan seri 2015. Layar ini terbilang sudah mumpuni untuk browsing, bermain game hingga bekerja.
Apple Macbook 2016 menghadirkan mesin yang powerful. Apple menghadirkan mesin Intel core M3, M5 dan M7 Skylake. Untuk pilihan standar, terpasang Intel Core M3 berkecepatan 1,3 Ghz dengan sokongan RAM 8 GB. Spesifikasi mesin ini diklaim lebih cepat dan lebih lancar dibanding seri sebelumnya. Pengguna bisa menggunakan Macbook terbaru ini untuk multitasking maupun bermain game dengan lebih mudah. Apalagi dibagian VGA, Apple memasang Intel HD Graphics 515.
Apple juga masih menghadirkan fitur lain yang lengkap seperti Wifi, Bluetooth, kamera depan 480p dengan teknologi Facetime, stereo speaker dan dual microphones. Apple juga memasang backlit keyboard dan USB C power adapter 29 W. Apple juga menghadirkan baterai baru 41,4 watt yang bisa bertahan lebih lama.
Apple Macbook 2016 akan dipasarkan dengan harga US$1300 atau sekitar Rp17 jutaan.
Baca juga artikel:
Harga HP Spectre 2016, Laptop Super Tipis Pesaing Macbook
Asus ROG GX700, Laptop Gaming dengan Sistem Pendingin Cair
ASUS Rilis 7 Laptop Gaming di Indonesia Harga Mulai Rp 13-80 Juta