Selama ini, pabrikan Asus memang serius menggarap smartphone ZenFone series. Akan tetapi, inovasi Asus sepertinya terus berlanjut, dibuktikan dengan hadirnya seri lain, seperti Asus Live dan Asus Pegasus.
Seri Live sendiri merupakan keluarga terbaru dari lini smartphone Asus. Namun, ada seri lain yang menarik perhatian, yakni seri Pegasus, yang sekalipun belum masuk ke pasar Indonesia, namun ia sudah lahir dalam dua generasi, dimana generasi terakhir meluncur di penghujung tahun 2015 lalu.
Jaringan |
LTE |
OS |
Android OS, v5.1 (Lollipop) |
Layar |
5.5 inch, Full HD, 1920 X 1080 Pixels |
Chipset |
Mediatek MT6753 |
CPU |
1.3 GHz 8-core Cortex-A53 |
Internal / RAM |
16 GB / 2 GB, 3 GB |
Kamera |
13MP & 5MP |
Baterai |
Li-Ion, 4.850 mAh |
Tidak membutuhkan waktu lama sejak perilisan Pegasus 2, kini Asus menghadirkan seri Pegasus 5000. Smartphone ini hadir dengan spesifikasi ala smartphone mid-range, seperti menawarkan layar sentuh seluas 5,5 inch dan mempunyai resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel.
Di luar dari itu, perangkat ini pun turut dimotori dengan chipset MT6753 dari MediaTek yang di dalamnya terdiri dari prosesor Octa Core berkecepatan 1.3 GHz. Sementara itu, ada dua pilihan RAM yang dapat disesuaikan menurut kebutuhan dan budget pengguna, yaitu RAM 2GB dan 3GB yang keduanya dipadukan dengan internal storage berkapasitas 16GB.
Di luar dari sektor hardware, smartphone Asus Pegasus 5000 ini pun menawarkan fitur dual kamera. Di sisi belakang, tersedia kamera berkekuatan 13MP yang juga dilengkapi dengan LED flash dan autofocus. Sementara untuk menunjang keperluan selfie, terdapat kamera dengan sensor 5MP di sisi depan. Kedua kamera tersebut menggunakan modul sensor CMOS.
Sama halnya dengan line-up smartphone mid-range yang ada saat ini, Asus Pegasus 5000 juga ikut dilengkapi konektivitas dual SIM 4G LTE. Kemudian, ada pula tambahan fitur Bluetooth 4.0, WiFi, microUSB 2.0 serta baterai berkapasitas 4.850 mAh.
Dilansir Blog of Mobile, Asus Pegasus 5000 saat ini sudah dijual di pasar Tiongkok. Untuk harganya, varian dengan RAM 2 GB dibandrol US$ 198 sedangkan untuk varian RAM 3 GB dibandrol seharga US$ 273.
Baca juga artikel
Duel Sengit Asus Pegasus X002 versus Xiaomi Redmi 1s
Rumor: Asus Zenfone 3 Hadir Tahun Ini Dengan Dua Varian Baru