Dipublish Pada Senin, 8 Jul 2024 | 14:15

OPPO Reno12 Series Lolos TKDN, Siap Meluncur di Indonesia Tahun Ini!

Foto: OPPO

Setelah di luncurkan di Tiongkok beberapa waktu lalu, OPPO Reno12 Series akan segera meluncur di Tanah Air, seperti yang diungkap secara resmi oleh OPPO Indonesia. Hp OPPO terbaru ini akan segera hadir dalam dua model, yaitu OPPO Reno12 Pro 5G dan OPPO Reno12 5G.

Bersamaan dengan pengumuman tersebut, berdasarkan pantauan tim redaksi Pricebook, kedua hp OPPO terbaru ini telah tercatat di laman resmi sertifikasi Postel Ditjen SDPPI Kominfo dan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).

OPPO Reno12 Pro 5G terdaftar dengan nomor model CPH2629, sementara perangkat OPPO Reno12 5G terdaftar dengan nomor model CPH2625. Bila dilihat di situs resmi TKDN, OPPO Reno12 Pro 5G mendapatkan nilai 36,35%, sedangkan OPPO Reno12 5G memperoleh nilai 36,65%.

Belum ada spesifikasi resmi yang dirilis, namun OPPO menjanjikan bahwa rangkaian smartphone Reno Series terbaru ini akan berfokus pada kemampuan fotografi, desain inovatif yang stylish, dan performa tinggi. OPPO juga membocorkan bahwa akan ada teknologi baru yang dikenalkan di OPPO Reno12 Series.

Kedua hp OPPO terbaru ini akan dibekali dengan teknologi AI Genaratif yang diharapkan dapat menjadi standar baru untuk smartphone AI di tahun 2024, seperti yang diungkap oleh President of Overseas Marketing, Sales, and Service OPPO, Billy Zhang.

"OPPO bertujuan untuk membuat smartphone AI terjangkau bagi semua orang. Untuk pertama kalinya dalam industri, OPPO membawa AI generatif ke semua lini produk," tutup Billy Zhang.

Content Writter

1606 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan pada teknologi dan gawai menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja seakurat mungkin, melalui artikel dan ulasan produk.