Foto: realme Indonesia
realme Indonesia resmi meluncurkan narzo 20 dan narzo 20 Pro ke pasar smartphone tanah air, pada Kamis (5/11) dengan harga spesial, dan bisa mulai dibeli pada tanggal 11 November mendatang.
realme narzo 20 akan tersedia secara online, dan beberapa toko offline. Sementara realme narzo 20 Pro akan menjadi produk eksklusif yang hanya bisa dibeli secara online.
realme narzo 20 Pro
Foto: realme Indonesia
Dengan mengusung motto “The Best Gaming Smartphone for MLBB Player”, realme narzo 20 Pro menawarkan prosesor gaming MediaTek Helio G95 yang dibuat dengan proses 12nm. Prosesor ini dilengkapi dengan dua core Cortex-A76 dengan kinerha 2.05Ghz, dan enam core Cortex-A55.
realme narzo 20 Pro memiliki baterai berkapasitas 4500mAh yang diklaim dapat terisi hingga 100% dalam waktu 38 menit. Hal ini dapat dicapai karena dukungan SuperDart Charge 65W.
Untuk memberikan pengalaman gaming yang lebih baik, layar realme narzo 20 Pro yang berukuran 6,5 ini mampu menghasilakan 90 frame per detik (90Hz), sehingga kualitas visual yang dihasilkan menjadi lebih maksimal.
realme narzo 20
Foto: realme Indonesia
Branding yang diberikan pada realme narzo 20 adalah gaming smartphone, berkat prosesor MediaTek Helio G85 yang diusungnya. realme menjamin kenyamanan pengguna saat bermain game, dengan tampilan visual yang tajam dan anti lag.
Versi standar dari narzo 20 Series ini merupakan smartphone yang dibekali dengan baterai besar berkapasitas 6000mAh dengan dukungan Quick Charge 18W.
Kapasitas baterai yang besar ini diklaim mampu bertahan selama 45 hari dalam keadaan siaga, pada sekali pengisian daya. Quick Charge 18W juga diklaim dapat mengisi daya hingga 29% dalam waktu 30 menit.
realme narzo 20 dibekali dengan layar berukuran 6.5 inci dan konfigurasi tiga kamera utama. Layarnya dibuat dengan menggunakan teknik tekstur khusus untuk memberikan kesan premium, dengan rasio screen-to-body 88.7% yang membuatnya cukup luas untuk bermain game.
Perbedaan realme narzo 20 dan narzo 20 Pro
Spesifikasi | narzo 20 Pro | narzo 20 |
Layar | 6.5 inci, 90Hz | 6,5 inci |
Prosesor | MediaTek Helio G95 | MediaTek Helio G85 |
Baterai | 4500mAh SuperDart Charge 65W |
6000mAh Quick Charge 18W |
Kamera Depan |
16 MP | 8 MB |
Kemera Belakang |
Quad Camera 48 MB 8 MB 2 MB 2 MB |
Triple Camera 48 MB 2 MB 8 MB |
RAM | 8 GB | 4 GB |
ROM | 128 GB | 64 GB |
Harga realme narzo 20 dan narzo 20 Pro
Kedua smartphone realme narzo 20 Series ini akan mulai dijual secara online melalui ajang 11.11 Salebration di situs realme.com, dan rekanan resminya, yakni Lazada, Akulaku, dan Shopee.
Harga resmi realme narzo 20 Pro untuk pasar Indonesia dibanderol Rp 3.399.000 (8 GB / 128 GB), namun bagi pembeli yang membelinya di tanggal 11 November, maka akan mendapatkan harga spesial Rp 3.199.000.
Setiap 1000 orang pembelian realme narzo 20 Pro pertama akan mendapatkan realme Buds Wireless secara gratis. Paket penjualan ini sudah termasuk bonus starter kit Telkomsel dan tambahan voucher senilai Rp 100.000.
realme narzo 20 juga akan mulai dijual pada ajang yang sama dengan harga spesial Rp 1.999.000, dari harga resmi Rp 2.199.000 (4 GB / 64 GB). Pada paket penjualannya, setiap pembeli akan mendapatkan starter kit Telkomsel secara gratis.